Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Barcelona memastikan lolos ke babak 16 besar Copa del Rey dengan cukup mudah meski tidak diperkuat trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar.
Kemenangan 7-0 atas Hercules di Camp Nou, Rabu (22/12/2016) membuat Barcelona lolos dengan agregat 8-1. Di pertemuan pertama kedua tim hanya bermain imbang 1-1.
Ketujuh gol yang memastikan kemenangan Barcelona tersebut masing-masing dicetak Lucas Digne, Ivan Rakitic, Rafinha, Arda Turan, dan Paco Alcacer.
Tanpa trio MSN di lini depan Barcelona sempat kesulitan mencetak gol selama 35 menit di partai ini. Namun, Digne berhasil memecahkan kebuntuan serangan dengan memaksimalkan umpan Rafinha.
Sesaat sebelum turun minum skuat asuhan Luis Enrique menggandakan keunggulan menjadi 2-0 dari titik penalti karena pelanggaran terhadap Arda Turan di dalam kotak penalti.
Rakitic yang maju sebagai eksekutor mampu menaklukkan kiper Ivan Buigues.
Di babak kedua Barcelona lebih mudah membongkar pertahanan Hercules. Pada menit ke-50 berawal dari umpan Turan, Rafinha mencatatkan namanya di papan skor.
1 - Rafinha has both scored and assisted in a single game for the first time in the top-flight. Role pic.twitter.com/ctNKdmqSa5
— OptaJose (@OptaJose) December 21, 2016
Barcelona mencetak gol yang menjadikan keunggulan bertambah menjadi 4-0 hanya berselang lima menit dari gol ketiga. Kali ini gol diciptakan Arda Turan dengan memanfaatkan umpan silang Aleix Vidal.
Paco Alcacer turut menyumbang gol lewat sundulan pada menit ke-73. Arda Turan menjadi pemain paling gemilang dengan kembali mencetak dua gol dan menutup kemenangan 7-0 atas Hercules.
11- Arda Turan has scored more goals in this season (11, incl. two hat tricks) than his best season for Atlético de Madrid (9). Recognizable pic.twitter.com/hY8O4o9kNA
— OptaJose (@OptaJose) December 21, 2016
Di pertandingan lain, Sevilla juga berhasil lolos dengan kemenangan telak 9-1 di pertemuan penentuan melawan Formentera.