Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Atletico Madrid memastikan satu tempat di babak 16 besar Copa del Rey setelah mengalahkan CD Guijuelo dengan skor 4-1 di leg kedua yang berlangsung di Stadion Vicente Calderon, Rabu (21/12/2016) dini hari WIB.
Atletico lolos dengan kemenangan agregat akhir 10-1 setelah di pertemuan pertama di markas Guijuelo pasukan Diego Simeone menang telak 6-0.
Seperti halnya di pertemuan pertama babak 32 besar, Atletico kembali tidak mengalami kesulitan berarti untuk bisa membobol gawang Guijuelo di Calderon.
Nicolas Gaitan merupakan pemain yang membuka keran gol Atletico pada menit ke-17 dengan memanfaatkan umpan Thomas Partey.
Hanya berselang lima menit Atletico bisa menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat gol Angel Correa dengan melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti Guijuelo.
Baca Juga:
Tim tuan rumah semakin tak terbendung karena kembali mencetak gol ketiga pada menit ke-29. Kali ini Correa tampil sebagai pembuat assist yang sukses dikonversikan menjadi gol oleh Juanfran.
Situasi menjadi semakin sulit bagi Guijuelo setelah Raul Ruiz mendapatkan kartu kuning kedua di pertandingan ini sehingga harus bermain dengan 10 pemain.
Unggul jumlah pemain membuat Atletico semakin mendominasi permainan. Bahkan, mereka bisa mencetak satu gol tambahan sesaat sebelum babak pertama berakhir yang dicetak Fernando Torres.
⚽️ 45' | 4-0 | Gooooaaaal by @Torres! #GoAtleti #AtletiGuijuelo pic.twitter.com/HGfzu6veLy
— Atleti English (@atletienglish) December 20, 2016
Di paruh kedua, Atletico tampaknya mengendurkan serangan. Situasi tersebut justru membuat klub berjulukan Los Colchoneros kesulitan membongkar pertahanan Guijuelo.