Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berkat Mane, Liverpool Permalukan Everton secara Dramatis

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 20 Desember 2016 | 05:03 WIB
Pemain Liverpool, Sadio Mane, mencetak gol ke gawang Everton pada masa injury time, dalam laga Premier League di Stadion Goodison Park, Senin (19/12/2016) waktu setempat. (OLI SCARFF/AFP)

Liverpool sukses memenangi Derbi Merseyside kontra Everton secara dramatis. Tampil di Stadion Goodison Park, Liverpool menang 1-0 berkat gol injury time Sadio Mane.

Statistik Premier League mencatat bahwa laga ini didominasi oleh Liverpool. Mereka sukses menorehkan penguasaan bola hingga angka 67,6 persen.

Meski begitu, tak banyak peluang yang tercipta dalam pertandingan ini.

Kala babak pertama, statistik mencatat sama sekali tidak ada tembakan tepat sasaran.

Opta pun mencatat bahwa laga ini merupakan kali kedua pada Premier League musim ini yang nihil tembakan on target saat babak pertama.

Uniknya lagi, Liverpool juga membutuhkan waktu selama 27 menit untuk bisa menyentuh bola di area kotak penalti Everton!

Memasuki babak kedua, barulah pertandingan terlihat berjalan lebih menarik. Kali ini, pasukan Juergen Klopp tampak lebih gencar dalam melancarkan serangan.

Peluang emas didapat Roberto Firmino pada menit ke-50. Setelah lolos dari jebakan offside, pemain asal Brasil itu melepaskan tembakan jarak dekat dalam situasi satu lawan satu dengan kiper Everton, Maarten Stekelenburg.

Namun, upaya Firmino belum membuahkan hasil karena sukses digagalkan Stekelenburg.

Bola memang sempat kembali dikuasai Firmino dan diarahkan kepada Sadio Mane. Akan tetapi, Mane gagal memanfaatkan situasi tersebut.

Pada menit ke-63, pertandingan sempat dihentikan karena Stekelenburg mengalami cedera. Ia tak bisa melanjutkan laga dan akhirnya digantikan oleh Joel Robles.

Tempo permainan pada babak kedua sebetulnya meningkat ketimbang saat 45 menit pertama. Namun, jumlah peluang masih terbilang minim.

Buktinya, hingga interval ketiga, hanya tercipta dua tendangan mengarah ke gawang dari kedua tim.

Baca Juga:

Liverpool kemudian mencoba meningkatkan intensitas permainan dengan memasukkan Daniel Sturridge dan Emre Can pada menit ke-82.

Strategi itu berefek positif pada masa injury time. Berawal dari tendangan Sturridge yang mengenai tiang gawang, bola kemudian disambar Mane ke gawang Everton.

Seketika para pemain Everton pun tampak kecewa. Mereka tak menyangka bisa kebobolan pada masa akhir laga.

Gol itu seolah menjadi penutup pertandingan. Liverpool pun menang dengan skor 1-0.

Dengan hasil ini, Liverpool kembali naik ke posisi kedua yang sebelumnya sempat diduduki Manchester City. Liverpool kini mengemas 37 poin.

Sedangkan Everton tetap berada di urutan kesembilan dengan perolehan 23 angka.

Hasil Pertandingan:

Everton 0-1 Liverpool (Sadio Mane 90'+4)

Susunan Pemain

Everton (4-2-3-1): 22-Maarten Stekelenburg; 3-Leighton Baines, 25-Ramiro Funes Mori, 5-Ashley Williams, 23-Seamus Coleman; 16-James McCarthy (18-Gareth Barry 46'), 17-Idrissa Gueye; 19-Enner Valencia, 8-Ross Barkley, 12-Aaron Lennon; 10-Romelu Lukaku
Pelatih: Ronald Koeman

Liverpool (4-3-3): 22-Simon Mignolet; 7-James Milner, 17-Ragnar Klavan, 6-Dejan Lovren, 2-Nathaniel Clyne; 20-Adam Lallana (23-Emre Can 82'), 14-Jordan Henderson, 5-Georginio Wijnaldum; 11-Roberto Firmino, 27-Divock Origi (15-Daniel Sturridge 82'), 19-Sadio Mane (21-Lucas Leiva 90'+8)
Pelatih: Juergen Klopp

Wasit: Michael Dean

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P