Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persela Lamongan menutup kiprah mereka pada Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016 dengan kemenangan tipis lewat skor 1-0 atas tamunya Mitra Kukar di Stadion Surajaya, Jumat (16/12/2016).
Persela, yang dalam delapan laga kandang terakhir tidak terkalahkan, langsung memeragakan permainan menyerang sejak sepak mula.
Tidak perlu menunggu waktu lama, Persela sudah membuat LA Mania, sebutan fans Persela, bergerumuh. Gol gelandang Zainal Arifin pada menit ke-16 sukses membuat timnya memimpin lewat skor 1-0.
Perjuangan Mitra Kukar menyamakan skor semakin berat setelah top scorer mereka, Marlon da Silva, harus ditarik keluar pada menit ke-39 lantaran cedera.
Selepas unggul, Persela kembali berhasrat menjauhkan skor. Akan tetapi, tidak ada gol tambahan yang kejadian hingga peluit paruh pertama dibunyikan wasit Abdul Rahman Salasa asal Jakarta.
Pada babak kedua, Mitra Kukar mencoba keluar dari tekanan. Beberapa serangan balik yang dilancarkan Anindito Wahyu Cs cukup membahayakan gawang Persela yang dikawal, Choirul Huda.
Baca juga:
Tanpa Marlon di sisa pertandingan, membuat Mitra Kukar kebingungan untuk menjebol gawang Persela. Penyelesaian akhir tim asuhan Jafri Sastra tersebut selalu gagal dikonversi menjadi gol.
Persela, yang tidak mengendurkan serangan pada babak kedua, pun beberapa kali mendapatkan peluang yang belum mampu dimaksimalkan menjadi gol kedua.
Alhasil, tidak ada tambahan gol pada paruh kedua. Skor 1-0 untuk kemenangan Persela pun bertahan hingga akhir laga.