Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lee Chong Wei dan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi Jadi Pemain Terbaik 2016

By Delia Mustikasari - Selasa, 13 Desember 2016 | 15:07 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, berpose dengan Deputi Presiden BWF Gustavo Salazar, seusai menerima trofi pemain terbaik 2016 dari BWF di Hotel Armani, Dubai, Senin (12/12/2016). (FRANCOIS NEL/GETTY IMAGES)

Pebulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, dan pasangan ganda putri Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) mendapat penghargaan sebagai pemain terbaik 2016 dari Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF).

Penghargaan tersebut diserahkan Deputi BWF Gustavo Salazar, dalam acara gala dinner BWF Super Series Finals di Hotel Armani, Dubai, Senin (12/12/2016) malam.

Lee terpilih setelah memenangi tiga superseries dan meraih medali perak Olimpiade Rio 2016. Sebelumnya, Lee bersaing dengan Chen Long (China), Fu Haifeng/Zhang Nan (China), Tan Wee Kiong/Goh V Shem (Malaysia), dan Jan O Jorgensen (Denmark).

Adapun Matsutomo/Takahashi menjadi pemain terbaik putri karena meraih empat titel juara superseries dan medali emas Olimpiade Rio 2016.

Matsutomo/Takahashi menyisihkan nomine lainnya yakni Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl (Denmark), Ratchanok Intanon (Thailand), dan Nozomi Okuhara (Jepang).


Pasangan ganda putri Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, berpose dengan Deputi Presiden BWF Gustavo Salazar, seusai menerima trofi pemain terbaik 2016 dari BWF di Hotel Armani, Dubai, Senin (12/12/2016).(BWF)

"Kami sangat senang. Tahun ini luar biasa bagi kami karena kami meraih dua gelar yang mengesankan yakni All England dan Olimpiade. Kami memiliki tahun yang luar biasa dan menyelesaikan tahun ini dengan meraih pernghargaan yang tak terlupakan," kata Matsutomo seperti dilansir situs resmi BWF.

Pebulu tangkis putri lainnya, Pusarla Venkata Sindhu (India) mendapat trofi most improved player award.

"Saya sebelumnya tidak berharap mendapat penghargaan ini. Karena itu, saya sangat antusias dan senang. Ini kali pertama saya bisa menembus final superseries dan saya mendapat undian berat karena satu grup dengan Carolina Marin (Spanyol). Jadi, saya harus bermain baik sejak awal," tutur Sindhu.


Pebulu tangkis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu, berpose dengan trofi Most Improved Player award dari BWF di Hotel Armani, Dubai, Senin (12/12/2016).(BWF)