Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi Pimpin Barcelona Permalukan Osasuna

By Ferril Dennys Sitorus - Sabtu, 10 Desember 2016 | 20:56 WIB
Penyerang Barcelona, Lionel Messi , mencetak gol ke gawang Osasuna pada pertandinga lanjutan La Liga di Stadion El Sadar, Sabtu (10/12/2016). ( CESAR MANSO / AFP )

 Barcelona menang 3-0 atas Osasuna pada pertandingan lanjuta La Liga, Sabtu (12/10/2016). Kemenangan El Barca tidak terlepas dari penampilan Lionel Messi yang sukses memborong 2 gol. 

Laga melawan Osasuna adalah momen spesial bagi Lionel Messi. Penampilan Messi di Estadio El Sadar menjadi laga ke-550 bintang asal Argentina tersebut bersama Barca. Messi menembus skuat inti saat usia 17 tahun pada Oktober 2004.

Messi pun mampu menandai penampilan ke-550 dengan hasil memuaskan.

Setelah hanya bermain imbang 0-0 pada babak pertama, Messi menjadi aktor penting di balik gol Luis Suarez pada menit ke-59.

Messi dengan jeli memberikan bola kepada Jordi Alba yang melakukan penetrasi di sayap kiri. Alba lalu melepaskan umpan ke dalam kotak penalti yang berhasil dikonversi Suarez menjadi gol.

Pada menit ke-68, Messi mencoba peruntungannya dengan melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Sayang, bola hasil sepekan keras Messi masih bisa ditepis kper Nauzet.

Akan tetapi, Messi akhirnya berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-72. Messi berhasil melepaskan tembakan dengan memafaatkan umpan Alba. Nauzet hanya terpana melihat bola bersarang di sisi kiri gawangnya.

Messi kemudian mencetak gol keduanya pada masa injury time. Gol yang ditorehkan Messi sangat luar biasa. Dia berhasil mengecoh 4 pemain lawan sebelum menyarangkan bola ke gawang tim tuan rumah.

Gol Messi ini memastikan kemenangan Barca dengan skor 3-0.

Berkat kemenangan ini, El Barca mampu menjaga persaingan dengan Real Madrid sebagai pemuncak klasemen. Lionel Messi dan kawan-kawan berada di peringkat kedua dengan meraih 31 poin, tertinggal 3 angka dari Madrid.

Susunan Pemain