Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BANTUL, JUARA.net – Lagi, wasit menjadi sorotan pada laga putaran nasional Liga Nusantara (Linus) 2016. Wasit Ahmad Tuharea yang membuat kecewa tim asal Provinsi Aceh, PS Pidie Jaya.
Saat menghadapi Blitar United di pertandingan babak 8 Besar Liga Nusantara (Linus) 2016, PS Pidie Jaya merasa dirugikan kepemimpinan sang pangadil.
Dalam duel di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (2/11/2016), Pidie Jaya mengalami kekalahan dengan skor tipis 0-1.
Satu-satunya gol Blitar United dicetak gelandang Ricko Hardiansyah di menit ke-30. Dia meneruskan umpan silang Yulistiono.
Hasil itu mengantarkan Blitar United lolos ke semifinal. Sebaliknya, Pidie Jaya harus tersingkir.
Seusai pertandingan PS Pidie Jaya menolak memberikan keterangan pers sebagai tanda protes atas kepemimpinan wasit Tuharea.
Baca juga:
Hanya tidak ada penjelasan dari tim tersebut mengenai wasit tersebut. Di banyak pertandingan, Tuharea kerap memunculkan kontroversi.
Bahkan, Persis Solo pernah melayangkan protes pada PT Liga Indonesia atas kepemimpinan wasit tersebut di pertandingan kompetisi Divisi Utama musim 2014.
Wasit itu juga membuat pertandingan benar-benar panas saat PSS Sleman menjamu Martapura FC di Indonesia Soccer Championship (ISC) B.