Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang belia Liverpool FC, Ben Woodburn, menuai banyak pujian seusai mencatatkan tinta emas. Legenda klub, Michael Owen, juga ikut menyanjung sang sensasi baru.
Dalam usia 17 tahun dan 45 hari, Woodburn mencetak satu gol dalam kemenangan 2-0 Liverpool atas Leeds United pada perempat final Piala Liga 2016-2017, Selasa (29/11/2016).
Torehan tersebut menjadikan Woodburn sebagai pencetak gol termuda sepanjang sejarah Liverpool. Ia melangkahi rekor Owen yang mengukir gol pertamanya untuk The Reds saat berumur 17 tahun dan 98 hari.
Baca juga:
Rekornya dipecahkan, Owen berlapang dada. Eks striker yang mempersembahkan gelar Piala FA, Liga Europa, dan Piala Super Eropa untuk Liverpool itu mengucapkan selamat kepada Woodburn.
"Rekor lain telah diambil dari saya. Selamat kepada Ben Woodburn yang menjadi pencetak gol termuda untuk Liverpool pada usia 17 tahun dan 45 hari," kata Owen via Twitter.
Another record taken from me!!! Congratulations @BenWoodburn on becoming the youngest ever scorer for @LFC at 17yrs and 45days. #KopEnd
— michael owen (@themichaelowen) November 29, 2016
Owen bukan satu-satunya legenda Liverpool yang melantunkan pujian kepada Woodburn. Bek yang merumput di Anfield selama periode 1996–2013, Jamie Carragher, juga melakukan hal serupa.
A lot of players who came through the academy & had big careers make an impact early through goals, Fowler, Owen, Woodburn & Carragher!
— Jamie Carragher (@Carra23) November 29, 2016
Woodburn menimba ilmu di akademi sepak bola Liverpool pada 2010 atau ketika berusia 11 tahun. Debut pria asal Wales itu bersama tim senior Si Merah terjadi dalam duel kontra Sunderland pada 26 November 2016.
Di level internasional, Woodburn tercatat pernah memperkuat timnas Wales U-17 dan U-19.
[video]https://video.kompas.com/e/5225569714001[/video]