Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Madura United, Gomes De Oliveira, mengakui bahwa penampilan tim asuhannya saat melawan Persija Jakarta menurun pada babak kedua. Meski begitu, Gomes tetap senang karena mampu memetik poin penuh.
Madura United menang dengan skor tipis 1-0 atas Persija pada pekan ke-29 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016, Minggu (20/11/2016). Satu-satu gol yang tercipta pada laga ini dihasilkan dari sontekan Erick Weeks pada menit ke-30.
Kemenangan ini diperoleh dengan susah payah. Laskar Sape Kerap yang menguasai jalanya pertandingan babak pertama harus berjibaku pada paruh kedua laga.
Pertahanan mereka berulang kali diserbu oleh Persija yang dimotori oleh Greg Nwokoko.
"Kami butuh tenaga besar di babak pertama karena bermain dengan tempo tinggi. Setelah unggul 1-0, permainan sedikit turun temponya pada babak kedua," terang Gomes.
"Sulit untuk terus bermain dengan tempo tinggi seperti babak pertama selama 90 menit. Ternyata kami bisa bertahan," sambung pelatih asal Brasil ini.
Gomes tentu saja senang dengan hasil ini. Kini mereka kembali menyamai raihan poin dari Arema Cronus yang berada di puncak klasemen sementara, yakni 55 poin.
Selain itu, kemenangan juga menjadi kado yang manis untuk publik karena ini merupakan laga pertama mereka di Pamekasan.
"Hasil luar bisa. Ini seperti pesta sambutan dari penonton yang memenuhi stadion. Kami menang karena perjuangan keras. Ini kemenangan tidak mudah karena lawan Persija tidak mudah. Kemenangan ini untuk warga Pamekasan," ucap Gomes.