Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Musim 2013-2014
Pada periode Februari dan Maret 2014 United hanya memetik satu poin dari sembilan poin maksimal di Old Trafford.
Setelah bermain imbang 2-2 melawan Fulham pada 9 Februari 2014, mereka dipermalukan dua kali beruntun di depan suporter setia klub berjulukan The Red Devils.
United dikalahkan dua rival abadi, yakni Liverpool dan Manchester City dengan skor identik 0-3.
Musim 2005-2006
Tiga kekalahan beruntun United di Old Trafford musim 2005-2006 terjadi pada September dan Oktober 2005.
Di musim ini, Man United mengalami dua kali hasil imbang 1-1 dan sekali kalah dengan skor 1-2. Hasil seri pertama dialami saat menjamu seteru sekota Man City.
Pada 10 September 2005, gol Joy Barton menggagalkan kemenangan United seusai unggul lebih dulu lewat gol Ruud van Nistelrooy.
Setelah partai tersebut, gol tunggal Nistelrooy tidak cukup memberikan kemenangan bagi timnya. Dua gol pemain Blackburn Rovers, Morten Pedersen membungkam tim tuan rumah.
Pada 22 Oktober 2005 kembali harus puas dengan hasil imbang 1-1 setelah mampu unggul lebih dulu atas Tottenham Hotspur.