Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Klub yang Lolos dari 16 Besar ISC B 2016

By Minggu, 13 November 2016 | 09:45 WIB
Para pemain Persita Tangerang saat menghadapi PSS Sleman dalam lanjutan Grup B Indonesia Soccer Championship (ISC) B di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (16/10/2016). (GONANG SUSATYO/JUARA.net)

JUARA.net – Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016 telah menyelesaikan laga 16 besar. Pada Sabtu (12/11/2016), delapan klub dipastikan telah lolos ke perempat final turnamen jangka panjang level dua nasional musim ini.

Dari delapan klub yang lolos ke perempat final ISC B 2016, tak semua ditentukan akhir pekan ini. Ada dua klub dari satu grup 16 besar yang memastikan melaju sejak pekan lalu.

Berikut catatab masing-masing grup 16 besar ISC B 2016 plus laga terakhirnya:

GRUP A

PSCS Cilacap dan Perssu Super Madura menjadi dua wakil Grup A ke perempat final. PSCS menjadi juara grup dengan nilai 11 atau unggul satu poin dari Perssu yang menempati posisi dua.

Pada laga terakhir pool ini, PSIM Yogyakarta dikalahkan tuan rumah PSCS dengan skor 0-1. PSIM pun gagal melaju, apalagi sebelumnya dikalahkan secara walkover (WO) saat gagal menjamu Perssu.

Sedangkan laga pamungkas Perssu, mereka mengalami kekalahan 0-3 dari Persiraja Banda Aceh. Namun catatan negatif itu tak membuat peluang Perssu melaju tertutup.

Untuk Persiraja, mereka menduduki posisi juru kunci Grup A.

GRUP B

Persita Tangerang berbagi skor imbang tanpa gol saat menjamu PSS Sleman di Stadion Singaperbangsa, Karawang. Namun, hasil itu tak memengaruhi keduanya untuk melaju.

Satu poin itu membuat PSS ada di puncak Grup A dengan nilai akhir 14. Sementara itu, Persita ada di peringkat kedua dengan nilai 11.

Laga lain yang tak menentkan di grup ini adalah Kalteng Putra kontra Persepam Madura Utama. Kalteng Putra menang tipis 1-0 di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya.

Persepam dengan nilai lima menjadi tim peringkat tiga. Sedangkan Kalteng Putra akhirnya meraih hasil positif pertama dari enam laga dan jadi juru kunci dengan poin tiga.

Baca juga:

GRUP C

Martapura FC akhirnya merebut posisi pertama dan mereka membuat Perserang jadi runner-up. Keduanya lolos mewakili Grup C dengan nilai sama 11, namun Martapura unggul produktivitas.  

Pada laga terakhir, Martapura FC menang 3-1 atas Perserang di Stadion Demang Lehman. Hasil itu membuat Persik Kediri mengubur impiannya lolos.

Sebab, Persik hanya bisa mengumpulkan 10 poin. Padahal, Persik sanggup menang 2-1 atas tuan rumah Celebest FC di Stadion Gawalise, Gorontalo.

Sedangkan Celebest FC menutup 16 dengan hanya mengumpulkan satu poin.

GRUP D

Persaingan di Grup D nyaris sama dengan Grup C. Namun, PSPS Pekanbaru dan Persekap Kota Pasuruan yang melaju ke perempat final.

Pada laga pamungkas grup ini, PSPS menang 4-3 atas Persekap di Stadion Kaharuddin Siregar, Rumbai. Hasil itu membuat kedua tim sama-sama mengoleksi poin akhir di Grup A dengan jumlah sembilan.

PSPS memimpin karena unggul produktivitas. Sedangkan PSIS Semarang harus gigit jari walau menang 3-1 atas tamunya PSGC Ciamis di Stadion Jatidiri.  

Sebab poin akhir PSIS hanya delapan dan harus puas di posisi tiga. Sedangkan PSGC dengan nilai enam jadi juru kunci.

[video]https://video.kompas.com/e/5204950215001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P