Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gianfranco Zola tidak memungkiri komunikasi yang dengan manajemen Inter Milan untuk mengisi jabatan pelatih.
Dia menjadi satu dari tiga pelatih yang diwawancarai oleh Inter pasca-pemecatan Frank de Boer. Dua sosok lainnya adalah Marcelino dan Stefano Pioli.
"Sebuah kebangaan bisa dipertimbangkan oleh Inter untuk kursi pelatih," ucap Zola.
Sayangnya, eks striker tim nasional Italia itu gagal mendapatkan kontrak dari tim berjulukan I Nerazzurri. Inter menjatuhkan pilihan kepada Pioli, yang sudah menjalani beberapa hari di Appiano Gentile.
???? Stefano #Pioli visits @BrooksBrothers and #Inter HQ ???? https://t.co/cUj9dkNEVg #WelcomeStefano #FCIM pic.twitter.com/T5MwjIfiWq
— F.C. Internazionale (@Inter_en) 11 November 2016
Kegagalan tersebut tidak terlalu diratapi oleh Zola. Dia bahkan mendoakan Pioli agar bisa sukses bersama Inter.
"Memang tidak mudah bagi saya karena ada beberapa pelatih berkualitas lainnya sebagai pesaing. Pada akhirnya, Inter memutuskan sosok hebat seperti Pioli. Saya berharap yang terbaik untuknya," kata dia.
Zola memang masih hijau dalam dunia kepelatihan. Di Italia, dia cuma pernah menangani Cagliari.
Terakhir, dia dipecat oleh tim asal Qatar, Al-Arabi, setelah menempati peringkat kedelapan dari 14 tim di liga.