Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gara-gara Guardiola, Nolito Malas Belajar Bahasa Inggris

By Anju Christian Silaban - Sabtu, 12 November 2016 | 12:08 WIB
Nolito mencetak gol Manchester City ke gawang Everton pada partai lanjutan Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (15/10/2016). (SCOTT HEPPELL/AFP)

 Pemain sayap Manchester City, Manuel Agudo Durán alias Nolito, merasa kurang perlu belajar Bahasa Inggris untuk menunjang kariernya. 

Nolito memulai kariernya di Inggris pada musim panas 2016. Sebelumnya, pemain berusia 30 tahun itu hanya pernah merumput di Spanyol dan Portugal.

Di Man City, Nolito tidak merasakan perubahan begitu besar. Sebab, ada sejumlah pemain dan staf yang mampu berbicara dengan Bahasa Spanyol di ruang ganti The Citizens, julukan Man City.

"Ada Pablo Zabaleta, David Silva, Jesus Navas, Josep Guardiola, dan banyak staf teknis lainnya. Inilah alasan saya memilih tidak belajar Bahasa Inggris," tutur Nolito.

"Adaptasi saya berjalan lancar, meskipun terkadang merasa kesepian," ucap eks pemain Barcelona itu.

Lebih dari itu, Nolito juga mengutarakan keinginan kembali ke Celta Vigo suatu saat nanti. Di klub tersebut, dia menghabiskan tiga tahun kariernya.

Total 39 gol dicetak Nolito dalam seratus pertandingan bersama tim berjulukan The Sky Blues.

"Saya begitu merindukan Celta. Apabila memungkinkan, saya akan kembali ke sana," ucap dia.

Nolito sendiri terikat kontrak dengan Man City hingga 30 Juni 2020. Dia bakal berusia 33 tahun ketika masa baktinya kedaluwarsa.