Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Megabintang Real Madrid asal Portugal, Cristiano Ronaldo, memastikan tidak akan ada pesepak bola yang bisa menyamai dia.
Ronaldo, yang menjalani tahun 2016 secara spektakuler dengan menjuarai Liga Champions dan Piala Eropa, membuka perbincangan dengan memberi komentar terkait banyaknya pemain muda masa depan.
"Saya melihat banyak talenta muda di Eropa, seperti Renato Sanches, Andre Gomes, atau Joao Mario," kata Ronaldo kepada Marca, Kamis (10/11/2016).
"Saya baru menyebut yang dari Portugal, namun banyak pemain di Eropa yang mempunyai kapasitas untuk melangkah lebih jauh. Saya sangat senang karena bibit muda seperti mereka akan menjamin sepak bola akan tetap kuat," ucap striker berusia 31 tahun itu.
Kendati memuji para bintang belia Benua Biru, pemilik tiga gelar Ballon d'Or ini merasa mustahil ada yang bisa meniru dirinya.
Cristiano Ronaldo has scored 66 goals for Portugal against 33 different sides. pic.twitter.com/KrjsFZQwLs
— UEFA EURO (@UEFAEURO) November 9, 2016
"Tak ada satu pun yang bisa jadi Cristiano Ronaldo berikutnya," ujar Ronaldo.
"Mereka akan menjadi diri mereka yang seharusnya," tuturnya lagi.
Baca Juga:
Ronaldo juga merupakan salah satu pemain yang berhasil menunjukkan pesonanya di atas lapangan sejak belia.
Bahkan, Ronaldo sukses memukau manajer legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, saat masih menginjak usia 18 tahun.
Semua berawal ketika Ronaldo membela Sporting CP dan tampil heroik untuk membungkam United 3-1 dalam laga persahabatan pada 7 Agustus 2003.
Hanya berselang beberapa hari, kapten Portugal ini direkrut Ferguson ke Old Trafford dengan nominal 17,5 juta euro (sekitar Rp 252,7 miliar).
Enam musim membela panji The Red Devils, Ronaldo sanggup mengemas 118 gol dan 62 assist dalam 291 penampilan!