Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Dramatis Injury Time Buyarkan Kemenangan City

By Ferril Dennys Sitorus - Sabtu, 5 November 2016 | 23:59 WIB
Penyerang Manchester City, Sergio Aguero, merayakan golnya seusai membobol gawang Middlesbrough, Sabtu (5/11/2016). (OLI SCARFF / AFP)

Manchester City dipaksa bermain imbang 1-1 dengan Middlesbrough dalam pertandingan lanjutan Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (5/11/2016).

City butuh 43 menit untuk membobol gawang tim tamu. Adalah Sergio Aguero yang berhasil menaklukkan kiper Victor Valdes.

Dari luar kotak penalti, Kevin De Bruyne melepaskan umpan fantastis kepada Aguro yang berada di depan gawang lawan.

Dalam kawalan ketat lawan, Aguero berhasil melepaskan tembakan yang membuat Valdes hanya terdiam melihat bola masuk ke gawangnya.

Bagi Aguero, gol ini merupakan gol ke-150 dari 223 penampilan di semua kompetisi bersama City.

 Gol tersebut membuat City unggul 1-0 pada babak pertama.

Selepas jeda, Sergio Aguero kesulitan menciptakan peluang, meskipun sukses mengendalikan pertandingan. Seringkali serangan yang dibangun tim Manchester Biru berhasil dipatahkan barisan tim tamu.

Demi mengakhiri kebuntuan pasukannya, pelatih Josep Guardiola memasukkan Nolito untuk menggantikan Guendogan pada menit ke-74.

Setelah Nolito masuk, City memiliki peluang emas pada menit ke-84. Navas yang berhasil merangsek ke dalam kotak penalti lawan berhasil memberikan bola kepada Aguero yang berdiri bebas. 

Akan tetapi, bomber berkebangsaan Argentina tersebut malah membuang peluang setelah bola hasil tembakannya melambung di atas mistar gawang.