Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Korea, Indonesia Melaju ke Babak Perempat Final Kejuaraan Dunia

By Delia Mustikasari - Jumat, 4 November 2016 | 17:51 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Gregoria Mariska, ketika tampil pada partai kedua menghadapi Ga Eun-kim (Korea Selatan) pada babak play-off Grup F1 Kejuaraan Dunia 2016 di Bilbao Arena, Jumat (4/11/2016). (BADMINTON INDONESIA)

Tim Indonesia berhasil melaju ke babak perempat final Kejuaraan Dunia Junior 2016 setelah mengalahkan Korea Selatan dengan 3-0 pada babak play-off Grup F1 yang berlangsung di Bilbao Arena, Jumat (4/11/2016).

Pebulu tangkis tunggal putri nasional, Gregoria Mariska, yang tampil pada partai kedua berhasil mengemban tugasnya dengan baik setelah mengalahkan Kim Ga-eun dengan 21-13, 21-16.

Pada Kejuaraan Junior Asia yang berlangsung di Bangkok, Juli lalu, Gregoria juga menaklukkan Kim. Kala itu, Gregoria menang dengan 17-21, 21-12, 21-16.

"Pada gim pertama, sepertinya Kim masih menyesuaikan diri dengan kondisi lapangan karena dia ada di lapangan yang terkena hembusan angin sehingga dia banyak melakukan kesalahan sendiri. Karena itu, saya memanfaatkan kesempatan ini," ujar Gregoria.

Kemenangan tim Indonesia dilengkapi melakui penampilan tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo yang turun pada partai ketiga. Berhadapan dengan Woo Seung-hoon, Chico berhasil menang dengan 21-19, 21-11.

Baca Juga:

"Pada gim pertama, saya masih belum bisa memegang permainan di depan net. Saat tertinggal 13-16, saya berusaha untuk lebih mempercepat tempo permainan di depan net dan saya menambah variasi pukulan belakang saya," ujar Chico.

Sebelumnya, poin pertama Indonesia disumbangkan lewat penampilan Muhammad Fachrikar/Bagas Maulana yang menaklukkan Kang Min-hyuk/Lim Su-min dengan 21-16, 19-21, 21-15.

Dengan kemenangan ini, maka tim Merah Putih lolos ke babak perempat final. Pada laga delapan besar, skuat muda Tanah Air sudah dinanti oleh negeri tetangga, Malaysia.

Malaysia sudah lebih dulu memastikan diri lolos ke babak perempat final setelah menang 3-0 atas Ceska. Laga ini dijadwalkan digelar malam ini (4/11/2016) pukul 19.00 waktu Bilbao atau pukul 01.00 WIB Sabtu (5/11/2016).