Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bawa Pulang Satu Poin, Pelatih Persib Tak Puas

By Fifi Nofita - Minggu, 30 Oktober 2016 | 10:15 WIB
Aksi striker PSM Makassar, Titus Bonai, pada laga kontra Persib Bandung di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sabtu (29/10/2016). (DOK. PT GTS)

MAKASSAR, JUARA.net – Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman tidak puas dengan hasil pertandingan kontra PSM Makassar. Pada laga itu, Persib mendulang satu poin di laga tandang. 

Persib menahan PSM Makassar dengan skor 2-2 pada laga tandang TSC di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sabtu (29/10/2016).

Djanur, sapaan akrab Djadjang Nurdjaman, menuturkan, gol kedua dari PSM melalui sundulan Ronald Hikspoors seharunya tidak sah.

Karena sebelumnya penjaga gawang Persib, Muhammad ’Deden’ Nathsir mendapat gangguan dari Syamsul Bahri Chaeruddin.

”Saya tidak puas sama hasil, seharusnya kami bisa menang 2-1. Karena, kami bisa melesakkan dua gol dengan murni. Satu gol dari mereka, jelas semua orang tahu bahwa itu adalah pelanggaran,” ucap Djanur.

”Patut disyukuri, karena pertandingan away ini kami bisa meraih poin meskipun cuma satu."

Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman

”Disentuh sedikit saja kalau penjaga gawang itu pelanggaran. Sehingga, kami enggak puas karena seharusnya bisa menang kali ini,” tuturnya.

Meski kecewa dengan hasilnya, namun pelatih yang sempat menimba ilmu kepelatihan di Inter Milan ini sangat puas dengan permainan anak asuhnya.

Djanur menilai, Hariono dkk pada laga tersebut bermain penuh motivasi, sehingga walaupun sempat tertinggal 0-1 dan 1-2, mampu menyamakan skor.

Febri Hariyadi dan Kim Jeffrey Kurniawan jadi pencetak gol Persib pada laga ini.

”Patut disyukuri, karena pertandingan away ini kami bisa meraih poin meskipun cuma satu. Jujur dari pertandingan tadi, permainan kami memuaskan,” ujarnya.

[video]https://video.kompas.com/e/5187990644001_v1_pjuara[/video]