Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PADANG, JUARA.net – Rencana Semen Padang tampil komplet plus kiper utamanya, Jandia Eka Putra, saat menjamu Arema Cronus, Jumat (28/10/2010) malam, gagal. Sebab, Jandia harus gabung dengan timnas Indonesia pada latihan di Karawaci, Tangerang.
Kiper berambut gondrong itu kembali ke training camp timnas Indonesia di Karawaci per Jumat (28/10/2016) pagi. Sesuai instruksi pelatih Alfred Riedl, sebanyak 27 pemain kembali menjalani latihan.
Mereka bersiap untuk uji coba ke kontra dua tuan rumah, Myanmar dan Vietnam.
Sebenarnya, pelatih Nilmaizar sudah mencoba menghubungi Alfred Riedl untuk memintakan izin Jandia terlambat sehari masuk TC. Tetapi, pelatih asal Asutria itu menolak.
Sebab, klub lain juga akan mengajukan hal yang sama.
”Karena pasti, kiper Kurnia Miega dan Beny Wahyudi yang tergabung dalam timnas juga bakal absen main di Padang bersama Arema.”
Pelatih Semen Padang, Nilmaizar
”Saya sudah menghubungi pelatih Alfred Riedl agar Jandia diizinkan untuk bergabung dengan timnas sehari setelah pertandingan Semen Padang melawan Arema. Tetapi, beliau tak memberikan izin,” kata Nil.
”Alfred Riedl punya alasan, jika Semen Padang diberi izin, pemain lain pasti juga mengajukan hal yang sama,” tuturnya.
Meski demikian, Nil mengaku tak kecewa. Karena program timnas tak boleh terganggu oleh kepentingan klub. Karena ini merupakan komitmen semua klub dengan timnas melalui PSSI.
Baca juga: