Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Vs Sampdoria, Reaksi Menang Telak

By Rabu, 26 Oktober 2016 | 14:22 WIB
Penyerang Juventus, Gonzalo Higuian, dalam laga lanjutan Serie A 2016-2017 melawan Empoli di Stadion Carlo Castellani, Empoli, pada 2 Oktober 2016. (GABRIELE MALTINTI/GETTY IMAGES)

Seperti apa reaksi Juventus setelah kalah? Pada dua kekalahan terakhir di Serie A, Juve memperlihatkan respons yang sama.

Penulis: Riemantono Harsojo

Poker Juventus. Begitu judul-judul di media Italia setelah I Bianconeri menang 4-0 atas Cagliari pada September lalu di J Stadium.

Kata poker dipakai untuk menunjukkan bahwa Juve menang dengan mencetak empat gol.

Kemenangan atas Cagliari itu terjadi tiga hari setelah Juventus kalah 1-2 di kandang Inter.

Pada kekalahan sebelumnya, yakni 1-2 dari Verona di pekan ke- 37 Serie A 2015/16, Juve merespons dengan kemenangan lebih telak di J Stadium.

Tim asuhan Massimiliano Allegri menang 5-0. Siapa yang ditundukkan La Vecchia Signora? Sampdoria. Klub yang akan datang ke J Stadium pada Rabu (26/10) setelah I Bianconeri kalah 0-1 dari Milan, Sabtu lalu.

Marah

Sangat mungkin Juventus akan kembali menang telak. Maklum, Si Nyonya Tua sedang marah setelah kalah dan gol Miralem Pjanic ke gawang Milan dianulir wasit.

“Kami melihat ke depan. Partai berikut segera hadir. Kembali ke jalur kemenangan. Kami harus dan ingin memberikan lebih,” tulis kapten Claudio Marchisio di akun Instagramnya.