Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, tidak puas dengan akumulasi kartu kuning yang dia terima jelang pertandingan Piala Liga melawan Tottenham Hotspur di Anfield, Selasa (25/10/2016).
Henderson mendapat kartu kuning saat The Reds menang melawan West Bromwich Albion, Sabtu (22/10/2016). Total, dia sudah mengumpulkan lima kartu kuning yang berarti dia harus absen untuk satu laga.
"Saya hanya akan menonton malam ini. Tentu saja saya kecewa karena sudah mendapat lima kartu kuning hanya dalam tempo sembilan pekan. Saya akan belajar dari pengalaman ini. Namun, saya tahu Liverpool tim yang kuat, terlepas dari komposisi starternya," kata Henderson.
Kedua kubu sebelum ini bertemu pada pekan ketiga Premier League, 27 Agustus 2016.
#LIVTOT team news
— Liverpool FC (@LFC) October 25, 2016
Klopp's preview
Great goals v Spurs
Intriguing stats & facts
All in seconds! pic.twitter.com/DoIdeDnjGa
Ketika itu, The Reds dan The Lilywhites bermain imbang 1-1 di Stadion White Hart Lane.
Penalti James Milner membawa Liverpool unggul pada menit ke-43, tetapi Danny Rose mencetak gol yang menyelamatkan Spurs dari kekalahan pada menit ke-72.
Jordan Henderson has completed 508 passes in the Premier League this season, more than any other player.
— Squawka Football (@Squawka) October 17, 2016
Changed man under Jurgen Klopp. pic.twitter.com/KHeLRossII
Baca Juga:
Berkaca pada hasil imbang tersebut, Henderson meminta rekan-rekan setimnya mengantisipasi gaya main Spurs.
"Laga kontra Spurs akan menarik karena kedua tim punya gaya main serupa. Liverpool dan Spurs sama-sama bermain menyerang dan bertempo tinggi, seperti pertandingan di White Hart Lane. Saya rasa kali ini tidak akan berbeda dan kami harus siap seandainya harus melalui perpanjangan waktu," tutur Henderson.