Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wenger: Pertandingan yang Bikin Frustrasi

By Ade Jayadireja - Minggu, 23 Oktober 2016 | 00:15 WIB
Ekspresi Manajer Arsenal, Arsene Wenger, dalam pertandingan Premier League 2015-2016 menghadapi Norwich City di Stadion Emirates, London, Inggris, pada 30 April 2016. (PAUL GILHAM/GETTY IMAGES)

Kekecewaan dirasakan Manajer Arsenal, Arsene Wenger, karena gagal memetik kemenangan saat menjamu Middlesbrough pada pertandingan pekan ke-9 Premier League 2016-2017, Sabtu (22/10/2016).

Arsenal harus puas dengan satu poin setelah bermain imbang tanpa gol dengan Middlesbrough di Emirates Stadium. Laga ini bertepatan dengan hari ulang tahun Wenger yang ke-67.

Ada 5 peluang yang dicatatkan The Gunners selama 90 menit. Namun, tidak ada satu pun yang bisa dikonversi jadi gol.

Tambahan satu poin membuat Arsenal naik ke puncak klasemen dengan koleksi 20 angka.

Akan tetapi, Mesut Oezil dkk bisa kembali turun ke peringkat kedua apabila Manchester City mampu mengalahkan Southampton pada Minggu (23/10/2016).

"Kami banyak mendapat bola, tetapi hal itu tidak cukup untuk memenangi laga. Pertandingan yang bikin frustrasi," kata Wenger.

Terlepas dari hasil pertandingan, Wenger melantunkan pujian untuk Petr Cech yang tampil gemilang.

Penjaga gawang asal Republik Ceska itu berhasil mementahkan 3 tembakan beruntun dari pemain Middlesbrough pada babak pertama.

Baca juga:

"Cech dan kiper cadangan kami sudah bermain bagus di sepanjang pekan ini. Hal tersebut menunjukkan bahwa betapa pentingnya memiliki dua kiper kelas dunia," kata pria Prancis itu.

Hasil imbang sekaligus memutus tren positif Arsenal pada hari ulang tahun Wenger. The Gunners selalu memetik kemenangan saban bermain pada hari ultah sang bos.

Momen pertama terjadi pada 2005. Saat itu, Arsenal menang 1-0 atas Manchester City. Mereka mengulangi hal serupa setahun kemudian dengan membungkam Reading 4-0.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P