Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga ke-100 Totti Diwarnai Hasil Imbang

By Ferril Dennys Sitorus - Jumat, 21 Oktober 2016 | 04:11 WIB
Penyerang AS Roma, Francesco Totti (tengah), merayakan gol Alessandro Florenzi dalam pertandingan Grup E Liga Europa melawan Austria Wien, Kamis (20/10/2016). (FILIPPO MONTEFORTE / AFP)

Kapten AS Roma, Francesco Totti, menandai penampilan ke-100 di turnamen Eropa dengan catatan gemilang.

Pemain gaek asal Italia tersebut membukukan dua assist meskipun Roma bermain imbang 3-3 dengan Austria Wien pada pertandingan lanjutan penyisihan Grup E Liga Europa di Stadion Olimpico, Kamis (20/10/2016) atau Jumat dini hari WIB.

Totti menjadi inspirator gol kedua yang diciptakan Stephan El Shaarawy pada menit ke-34. Totti dengan umpan terukur memberikan terebosan kepada El Shaarawy.

Penyerang asal Italia tersebut membawa bola ke dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan dengan kaki kanan yang membuat bola bersarang ke sisi kanan gawang tim tamu.

Proses gol El Shaarawy ini hampir mirip dengan gol pertama yang diciptakannya pada menit ke-19. Menerima umpan terebosan dari Garson, El Shaarawy menchip bola yang kemudian si kulit bulat bersarang ke sisi kiri gawang lawan.

Gol pertama El Shaarawy ini membangkitkan semangat Serigala Roma karena mereka sempat tertinggal lebih dulu oleh gol Raphael Holzhauser pada menit ke-16. 

Pertandingan ini kemudian bukan hanya panggung pertunjukkan dari kehebatan El Shaarawy saja. Totti pun seakan menyempurnakan penampilan ke-100 dengan membukukan assist kedua pada menit ke-69.

Dari luar kotak penalti, Totti mengirimkan bola ke dalam kotak penalti. Umpan dari Totti tersebut disambut sepakan keras Florenzi yang berujung gol.

Akan tetapi, pertahanan Roma sangat rapuh pada 10 menit jelang laga usai. Gawang  tim rumah 2 kali kebobolan dengan tempo cepat lewat aksi Dominik Prokop (82') dan Olarenwaju Kayode (84'). Alhasil, Roma pun hanya bermain imbang 3-3 hingga laga usai.

Berikut hasil lengkap Grup E-H:

Grup E

AS Roma 3-3 Austria Wien (Raphael Holzhauser (16'); Stephan El Shaarawy 19', 34'; Alessandro Florenzi 69'; Dominik Prokop 82'; Olarenwaju Kayode 84')

Viktoria Plzen 1-2 Astra Giurgiu (Denis Alibec 41'; Tomas Horova og 64, 86) 

Grup F

Genk 2-0 Athletic Bilbao (Jakub Brabec 40'; Onyinye Ndidi 83')

Rapid Wien 1-0 Sassuolo (Louis Schaub 7', Thomas Schrammel 66')

Grup G

Celta Vigo 2-2 Ajax (Hakim Ziyech 22'; Andreu Fontas 29'; Amin Younes 71'; Fabian Orellana 82') 

Standard Liege 2-2 Panathinaikos (Victor Ibarbo 12',36'; Edmilson Junio pen 45'; Ishak Belfodil 82') 

Grup H

Konyaspor 1-1 Braga (Deni Milosevic 9'); Ahmed Hassan Koka 55')

Shakhtar Donetsk 5-0 Gent (Viktor Kovalenko 12', Facundo Ferreyra 30', Bernard 46', Taison 75'. Maksym Malyshev 85')

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P