Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marquez Sempat Hilang Konsentrasi Saat Lihat Lorenzo Terjatuh

By Pipit Puspita Rini - Minggu, 16 Oktober 2016 | 20:00 WIB
Pebalap Repsol Honda Team asal Spanyol, Marc Marquez (tengah), berpose bersama kru untuk merayakan raihan gelar juara dunia kelima sepanjang karier setelah memenangi balapan GP Jepang di Sirkuit Twin Ring Motegi, Minggu (16/10/2016). (TOSHIFUMI KITAMURA/AFP PHOTO)

MOTEGI, JUARA.net — Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku sempat kehilangan konsentrasi ketika melihat Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) terjatuh saat balapan GP Jepang di Sirkuit Twin Ring Motegi, Minggu (16/10/2016).

Jatuhnya Lorenzo ketika balapan menyisakan lima putaran tersebut otomatis membuka lebar jalan Marquez untuk menjadi juara dunia.

"Ketika melihat Lorenzo jatuh, saya jadi lupa segalanya. Saya melewatkan gigi tiga, empat, atau lima kali pada lap itu. Saya tidak tahu sedang berada di sirkuit mana," kata Marquez pada konferensi pers setelah balapan.

"Sulit sekali untuk menjaga konsentrasi. Saya menoleh dan melihat Dovi (Andrea Dovizioso/Ducati), lalu saya menjaga konsentrasi," ujar Marquez menambahkan.

Marquez mampu mempertahankan posisinya hingga akhirnya menyentuh garis finis. Dia meraih kemenangan pertamanya di Sirkuit Motegi sejak naik ke MotoGP pada 2013.

Hasil finis tersebut juga memastikannya meraih gelar juara dunia MotoGP 2016.

"Setelah melewati garis finis, saya berkata, 'Oke, kita lihat bagaimana akan melakukan selebrasi karena kami tidak siap. Kami belum melakukan persiapan apa pun'," kata pemilik tiga gelar juara dunia kelas premier tersebut.

"Namun, tim selalu percaya kepada saya dan mereka sudah menyiapkan t-shirt. Ini sangat menyenangkan," ucapnya lagi.

Selain Lorenzo, pesaing utama yang punya potensi menggagalkan Marquez menjadi juara dunia musim ini adalah Valentino Rossi (Movistar Yamaha).

Rekan satu tim Lorenzo tersebut juga gagal finis pada balapan di Sirkuit Motegi setelah terjatuh di tikungan 10 lap ke-7.

Persaingan MotoGP 2016 masih menyisakan tiga seri, yaitu GP Australia (21-23 Oktober), GP Malaysia (28-30 Oktober), dan GP Valencia (11-13 November).