Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, meraih pole position setelah mencatat putaran tercepat pada kualifikasi GP Jepang yang berlangsung di Sirkuit Twin Ring Motegi, Sabtu (15/10/2016).
Rossi mencatat putaran terbaiknya ketika sesi kualifikasi akan berakhir. Bagi Rossi, ini merupakan pole position ketiganya pada musim 2016 setelah GP Spanyol dan GP Italia.
Marc Marquez (Repsol Honda) membuka awal kualifikasi kedua (Q2) dengan menjadi pebalap tercepat berkat putaran terbaik 1 menit 44,617 detik.
Now that's a benchmark.
— MotoGP™ (@MotoGP) 15 Oktober 2016
Fastest lap of the weekend by #MM93 as his initial Q2 effort#JapaneseGP pic.twitter.com/oOGQ8DgUYN
Hingga memasuki 6 menit sesi berjalan, Marquez masih berada di posisi tercepat. Dia menajamkan putaran terbaiknya menjadi 1 menit 44,314 detik, disusul dua pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo dan Rossi.
And that's another quickest lap from #MM93...#VR46 on the charge though, 3rd place with his effort. #JapaneseGP pic.twitter.com/rVG0VlSWuA
— MotoGP™ (@MotoGP) 15 Oktober 2016
Ketika sesi tersisa 6 menit, posisi Marquez sebagai pebalap tercepat belum berubah, diikuti Lorenzo, dan Cal Crutchlow (LCR Honda).
Easy does it... quick slip off the foot pegs for #VR46
— MotoGP™ (@MotoGP) 15 Oktober 2016
6 mins to go, #MM93 #JL99 #CC35 top 3#JapaneseGP https://t.co/GnEsIe9421
Baca Juga:
Memasuki detik-detik terakhir sesi, Rossi langsung menembus posisi tercepat setelah melakukan putaran dalam 1 menit 43,954 detik.
Marquez berada di urutan kedua. Sementara itu, Lorenzo dan Andrea Dovizioso (Ducati) menyelesaikan sesi kualifikasi dengan menempati posisi ke-3 dan ke-4.
Balapan GP Jepang akan berlangsung Minggu (16/10/2016) mulai pukul 14.00 waktu setempat (12.00 WIB).
Berikut hasil kualifikasi GP Jepang.