Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajemen Menerima Pengunduran Diri Pelatih Madura United U-21

By Suci Rahayu - Rabu, 12 Oktober 2016 | 21:10 WIB
Istiko usai laga melawan Persegres Gresik U-21 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur (08/10/2016). (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Manajamen Madura United telah mengeluarkan sikap terkait dengan pengunduran diri pelatih tim Madura United U-21, Istiko Hadi. Manajen telah menerima pengunduran diri yang diajukan oleh Istiko usai laga melawan Persegres Gresik U-21 beberapa waktu yang lalu.

Bahkan, manajemen telah menunjuk Rahmad Basuki sebagai pelatih baru untuk sisa kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) U-21.

"Kami menerima permintaan pengunduran pelatih Madura United U21, Istiko Hadi. Beliau, secara resmi mengundurkan dari Madura United sejak 10 Oktober," kata Manajer Madura United U-21, Hadiri Tohir.

Hadiri menjelaskan bahwa Istiko mundur karena tidak mampu menanggung ekspektasi yang besar dari warga Madura pada tim U-21. Apalagi, jika menilik prestasi apik yang diraih oleh tim senior yang mampu menjadi pemuncak klasemen.

"Ada ekspektasi besar warga Madura terhadap tim U-21 yang diakuinya sulit dicapainya. Utamanya, dalam upaya meningkatkan performa pemain muda Madura," tambah Hadiri.

"Untuk selanjutnya, pelatih U-21 dipimpin careteker Rahmad Basuki. Semoga proses meningkatkan pemain putra daerah bisa berjalan dengan baik sebagaimana ekspektasi warga Madura," tukasnya.

Saat ini Madura United sudah menjalani enam pertandingan di TSC U-21. Enam poin mampu direngkuh dari satu kemenangan, tiga hasil imbang dan dua kekalahan. Hasil ini membuat Madura hanya berada di posisi ke-5 klasemen sementara dari enam tim.