Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Kedua Timnas Indonesia di Piala AFF 2016 Kalah Telak

By Jumat, 7 Oktober 2016 | 21:20 WIB
Penyerang naturalisasi Bahrain, Jaycee John merayakan gol saat membela timnas negeri barunya. (Varzesh11.com)

MANILA, JUARA.net – Tim nasional (timnas) Filipina terus berbenah menuju Piala AFF 2016. Namun, lawan Indonesia di laga kedua turnamen dua tahunan itu harus gigit jari di Manila pada uji coba internasional, Jumat (7/10/2016) malam.

Filipina yang menjamu Bahrain harus mengakui keunggulan tim tamu dengan skor tipis 1-3. Main di Stadion Rizal Memorial, Manila, striker naturalisasi Bahrain, Jaycee John tampil memukau.

Pemain kelahiran Lagos, Nigeria ini membuka keunggulan Bahrain saat pertandingan ini baru jalan lima menit. Gol pemilik nama lengkap Jaycee John Okwunwanne ini bertahan sampai jeda pertandingan.

Pada awal babak kedua, Bahrain kembali memanfaatkan kelengahan Filipina saat laga baru jalan. Sebab, Jaycee John kembali membobol gawang Filipina dengan cepat.

Baca juga:

Babak kedua baru jalan semenit, Bahrain menggandakan keunggulan mereka. Gol tim berjulukan Al Ahmar kembali disumbangkan oleh Jaycee John tepat di menit ke-46.

Empat menit tertinggal dua gol, Filipina berbenah dan merespon dengan satu gol untuk memperkecil ketertinggalan mereka. Gol Filipina ini dicetak oleh gelandang kelahiran Jerman, Manuel ’Manny’ Out.

Bahrain jelang pertandingan berakhir atau pada menit ke-90+1 kembali mencetak gol. Kali ini, Mohammed Al Rumaihi yang mencetak gol.

Pada putaran final Piala AFF 2016, Filipina jadi tuan rumah pada fase penyisihan Grup A. Mereka bersaing dengan Indonesia, Singapura, serta juara bertahan Thailand.

[video]https://video.kompas.com/e/5158198687001_v1_pjuara[/video]