Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sabatini Pergi, Nainggolan Perbarui Kontrak

By Jumat, 7 Oktober 2016 | 05:22 WIB
Gelandang AS Roma, Radja Nainggolan, tampak frustrasi saat tampil dalam pertandingan kedua babak play off Liga Champions melawan Porto di Olympic Stadium pada 23 Agustus 2016. Pada pertandingan tersebut, Roma kalah 0-3 dan gagal lolos ke fase grup Liga Champions. (FILIPPO MONTEFORTE / AFP )

 Kabar berbeda datang dari AS Roma. Direktur Olahraga Walter Sabatini memutuskan mundur dari jabatannya, sedangkan gelandang Radja Nainggolan memperpanjang durasi kontraknya. 

Kamis (6/10/2016) malam, AS Roma merilis catatan keuangan klub. Dilansir dari Football Italia, kontrak Nainggolan juga diperbarui pada momen tersebut.

Nainggolan memperbarui kontraknya dengan durasi dua tahun lebih lama. Gelandang tim nasional Belgia itu akan bertahan di AS Roma hingga 30 Juni 2020.

Jika Nainggolan memilih bertahan, lain halnya dengan Sabatini. Dia memutuskan menanggalkan jabatannya sebagai Direktur Olahraga AS Roma per Jumat (7/10/2016).

"Saya berterima kasih kepada Sabatini atas kerja kerasnya di AS Roma. Saya juga mengucapkan terima kasih secara personal karena dia telah mengajari saya banyak hal," kata Presiden Jim Pallotta di situs resmi klub.

"Tolong berhentilah merokok," tutur Palotta berseloroh menasihati Sabatini.

Sebagai pengganti Sabatini, AS Roma memercayakan jabatan direktur olahraga kepada Frederic Massara. Nama terakhir merupakan asisten Sabatini sejak masih menjadi Direktur Olahraga di Palermo.