Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Ibrahimovic Lahirkan Kemenangan Perdana Man United di Liga Europa

By Beri Bagja - Jumat, 30 September 2016 | 03:58 WIB
Penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic (kanan), berduel dengan bek Zorya Luhansk, Mikhail Sivakov, dalam duel Liga Europa di Old Trafford, Manchester, 29 September 2016. (PAUL ELLIS/AFP)

Manchester United mendapatkan kemenangan perdana di Liga Europa 2016-2017 pada Kamis (29/9/2016). Klub beralias Setan Merah menang tipis 1-0 saat menjamu wakil Ukraina, Zorya Luhansk, di Old Trafford.

Gol kemenangan Manchester United lahir dari aksi Zlatan Ibrahimovic pada menit ke-69.

Kontribusi penyerang Swedia berusia 34 tahun itu cukup melahirkan tripoin yang membawa United menempati peringkat ketiga di Grup A.

Pada hari laga pertama, pasukan Jose Mourinho dihujani kritik akibat kalah 0-1 di kandang Feyenoord.

Skor akhir yang tercipta mencerminkan Zorya Luhansk bukan musuh yang mudah dikalahkan bintang-bintang Manchester United.

Awak Setan Merah bak membentur tembok tebal saat memasuki pertahanan musuh. Zorya tampil dengan formasi awal 4-4-1-1 hingga seperti melindungi gawang mereka dengan 8-9 pemain!

Wajar apabila kubu United kesulitan mencatat peluang akurat lantaran pandangan mereka terhadap gawang Luhansk tertutupi tumpukan pemain lawan.

Sepanjang babak pertama, United unggul telak dalam penguasaan bola (71%) dan melepas 8 tembakan. Hanya, tak satu pun upaya mereka mengenai sasaran.

Peluang terbaik muncul ketika tembakan keras Marcus Rashford dari jarak dekat menggetarkan mistar (20'). 

Baca Juga: