Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mourinho Buka Suara soal Transfer dan Peran Juan Mata

By Verdi Hendrawan - Kamis, 29 September 2016 | 05:15 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (tengah), memberikan instruksi kepada gelandang Juan Mata (kiri) dalam pertandingan Premier League 2016-2017 menghadapi Leicester City di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 24 September 2016. (LAURENCE GRIFFITHS/GETTY IMAGES)

Manajer Jose Mourinho akhirnya buka suara soal transfer Juan Mata yang pernah terjadi di Chelsea. Selain itu, Mou juga berbicara soal seberapa penting peran gelandang berusia 28 tahun itu di Manchester United.

Bergabungnya Mourinho ke Man United pada awal musim 2016-2017 membuat masa depan beberapa pemain Setan Merah terancam, terutama Mata. Gelandang asal Spanyol itu pernah didepak Mourinho dari skuat Chelsea pada Januari 2014.

Namun, sejauh ini posisi Mata di dalam skuat Man United justru terbilang cukup aman. Mantan pemain Real Madrid dan Valencia itu pun terlihat bahagia di sesi latihan dan hubungannya dengan Mourinho baik-baik saja.

Baca Juga:

Mourinho pun akhirnya mau berbicara soal apa yang sebenarnya terjadi. Manajer berusia 53 tahun itu menyangkal bahwa ia menjadi dalang di balik transfer Mata dari Chelsea ke Man United.

"Pertama, saya tidak pernah menjual dia. Tugas saya bukan untuk membeli atau menjual, tetapi melatih, bekerja di lapangan, serta memberikan saran kepada jajaran direksi soal kebijakan transfer," ucap Mourinho kepada Sky Sports.

"Kedua, Juan yang meminta pergi. Sedangkan poin ketiga adalah rencana dan tujuan saya bersama skuat Chelsea," katanya.

Mourinho pun kini memberi pujian kepada Mata. Mou menyebut Mata lebih cocok bermain di Man United ketimbang di Chelsea.

Dalam pertandingan terakhir di Premier League menghadapi Leicester City, Sabtu (24/9/2016), Mata berhasil menjadi bintang pertandingan dengan satu gol dan assist.

"Segala sesuatu yang saya miliki di skuat Man United sangat berbeda dengan di Chelsea," tutur Mourinho.

"Juan hanya seorang pemain di dalam proyek saya di Chelsea. Sedangkan di Man United, Juan memiliki banyak peran," ujarnya.

[video]https://video.kompas.com/e/5144809251001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P