Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis tunggal putra nomor satu dunia dari Malaysia, Lee Chong Wei, sukses meraih titel keenam pada turnamen Jepang Terbuka, Minggu (25/9/2016).
Sebelumnya, Lee menjuarai turnamen level superseries itu pada 2007, 2010, 2012, 2013, dan 2014.
Lee keluar sebagai kampiun Jepang Terbuka 2016 setelah mengalahkan pemain Denmark, Jan O Jorgensen, pada babak final yang digelar di Tokyo Metropolitan Gymnasium.
Pada pertemuan ke-18 tersebut, Lee menang 21-18, 15-21, 21-16, dalam tempo 1 jam 10 menit.
Kemenangan ini kian mengukuhkan Lee sebagai pebulu tangkis tunggal putra paling sukses sepanjang sejarah penyelenggaraan turnamen Jepang Terbuka dengan enam gelar.
Jumlah titel tersebut dua kali lipat lebih banyak dibandingkan rival abadi Lee, Lin Dan (China), yang tercatat meraih tiga gelar (2005, 2006, 2015).
[Admin] Terima kasih kepada semua yg menyokong Dato' - #teamDLCW: @yonex_com pic.twitter.com/EiQLiUcdr3
— Dato' Lee Chong Wei (@LeeChongWei) September 25, 2016
Tahun ini, tim China menyabet tiga gelar dari Jepang Terbuka. Ketiga titel itu didapat melalui pasangan ganda putra Li Junhui/Liu Yuchen, pemain tunggal putri He Bingjiao, dan duet ganda campuran Zheng Siwei/Chen Qingchen.
Sementara itu, publik tuan rumah terpaksa menelan kekecewaan setelah tak ada pemain-pemain jagoan mereka yang meraih gelar.
Satu-satunya wakil yang berhasil menembus final, pasangan ganda putri Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, gagal menang.
Unggulan teratas itu dikalahkan Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl (Denmark) 19-21, 21-18, 21-12 dalam tempo 1 jam 15 menit.
Berikut hasil final turnamen Jepang Terbuka 2016.
MD: Li Junhui/Liu Yuchen (8/CHN) vs Kim Gi-jung/Ko Sung-hyun (7/KOR) 21-12, 21-12
WD: Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl (2/DEN) vs Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (1/JPN) 19-21, 21-18, 21-12
MS: Lee Chong Wei (1/MAS) vs Jan O Jorgensen (3/DEN) 21-18, 15-21, 21-16
WS: He Bingjiao (8/CHN) vs Sun Yu (7/CHN) 21-14, 7-21, 21-18
XD: Zheng Siwei/Chen Qingchen (7/CHN) vs Ko Sung-hyun/Kim Ha-na (1/KOR) 21-10, 21-15