Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
teki mengenai suksesor Liestiadi sebagai pelatih baru Persegres Gresik United dalam lanjutan TSC 2016, akhirnya terjawab sudah. Manajemen tim berjulukan Laskar Joko Samudro mengumumkan telah resmi menggandeng Eduard Tjong, meski sempat 'dekat' dengan Jacksen F Tiago.
Edu, sapaan Eduard Tjong, adalah sosok yang baru saja menangani timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19 2016. Dia juga pernah menjabat sebagai pelatih Persela Lamongan, Persiba Balikpapan, PS TNI, serta beberapa tim lain yang ada di Indonesia.
“Sengaja baru kami umumkan sekarang, karena kesepakatan itu baru terjadi Kamis (22/9/2016) kemarin," tutur Manajer Persegres, Bagoes Cahyo Yuwono, Jumat (23/9/2016).
"Opsi untuk menggunakan jasa Edu muncul, setelah kami gagal menjalin kerja sama dengan Jacksen (F Tiago),” ucapnya.
“Soal tambahan pemain, Edu juga belum ngomong."
Manajer Persegres, Bagoes Cahyo Yuwono
Bagoes mewakili manajemen Persegres juga meminta maaf terkait penunjukkan pelatih baru timnya.
“Mohon maaf, kami juga tidak mau koar-koar di media dulu sebelumnya. Karena, kami khawatir bakal diserobot oleh tim lain dalam mendapatkan jasa Edu,” katanya.
Namun demikian, pelatih kelahiran Solo tersebut tidak akan langsung menangani Agus Indra Kurniawan dkk. Karena selepas menjadi arsitek skuat Garuda Muda, Edu meminta kepada manajemen Persegres untuk beristirahat dulu di kampung halamannya.
“Paling coach Edu baru akan tiba di Gresik pada Senin (26/9/2016) atau Selasa (27/9/2016). Dia meminta untuk istirahat sebentar dan berkumpul dengan keluarganya, selepas menangani Timnas U-19,” kata Bagoes.
Bagoes juga mengatakan, Edu bakal datang ke Gresik seorang diri dan tanpa membawa asisten. Dia sudah percaya dengan kemampuan pelatih caretaker Persegres, Sasi Kirono, dan asisten pelatih M Huda.
Baca juga:
Mereka diyakini bakal mampu mendukung pola strategi yang akan diterapkan di tim Laskar Joko Samudro. Bagoes juga menyatakan, Edu juga belum memberikan masukan lebih lanjut mengenai komposisi tim maupun tambahan pemain baru.
Edu percaya, pemain yang memperkuat Persegres saat ini adalah pemain berkualitas.
“Soal tambahan pemain, Edu juga belum ngomong. Sebab, ia juga belum tahu skuat Persegres saat ini. Dia masih belum datang dan melihat tim secara langsung,” ujarnya.
Bagoes menegaskan, dengan deal tersebut, maka Persegres yang bakal bertanding pada partai tandang di pekan ke-21 TSC 2016 dengan pelatih batru.
Uniknya, Persegres akan menantang mantan anak asuh Edu, PS TNI, Minggu (2/10/2016).
[video]https://video.kompas.com/e/5136203241001_v1_pjuara[/video]