Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Asisten pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Wolfgang Pikal, memastikan pengganti kiper asal Pusamania Borneo FC (PBFC), Dian Agus Prasetyo, akan diumumkan Jumat (23/9/2016).
Dian Agus dan Lerby Eliandry Pong Babu menjadi dua nama pemain Pusamania Borneo FC yang masuk daftar 24 pemain untuk training camp (TC) tim nasional (timnas) di Solo 22-27 September 2016.
Lerby dilepas PBFC. Namun, tidak bagi Dian Agus. Alhasil, pelatih Alfred Riedl harus kembali memenuhi slot kiper yang masih kosong.
"Kami tidak ingin berkomentar soal alasan dia gagal bergabung. Namun yang pasti, kami akan mengumumkan penggantinya pada Jumat (23/9/2016)," ucap Wolfgang Pikal kepada JUARA, Kamis (22/9/2016).
Diketahui, Dian Agus tidak mendapat restu PBFC karena tenaga kiper berusia 31 tahun itu dibutuhkan timnya untuk lanjutan Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016 pekan ke-21.
Pada pekan tersebut, Pesut Etam, julukan PBFC, akan bersua pemuncak klasemen sementara, Madura United, di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (30/9/2016).
Minus Dian Agus, kiper timnas tersisa dua orang. Keduanya yakni pengawal mistar Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, dan pengawal gawang PS TNI, Teguh Amiruddin.