Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Unggah Pesan di Instagram, Samuel Eto'o Dibekukan oleh Klubnya

By Ferril Dennys Sitorus - Rabu, 21 September 2016 | 21:43 WIB
Penyerang asal Kamerun, Samuel Eto'o, memiliki harapan Antonio Conte bisa mengangkat prestasi Chelsea. (BEN STANSALL/AFP )

Penyerang Samuel Eto'o dicoret dari skuad Antalyaspor hingga waktu yang tak ditentukan.

Hal ini merupakan bentuk hukuman dari klub asal Turki tersebut terkait kritik keras yang dilancarkannya di media sosial.

Pemain asal Kamerun tersebut lewat akun Instagram-nya menulis bahwa dirinya tak mendapatkan penghormatan atas apa yang diraihnya karena dia pemain berkulit hitam.

Eto'o memperkuat Antalyaspor sejak 25 Juni 2015. Sejauh ini, dia telah mencetak 17 gol dari 26 penampilan di semua ajang.

Sambil mengunggah screenshot prestasinya yang tertulis di Wikipedia, dia menulis,"Ingat. Mungkin sejumlah orang tidak menghormati saya karena saya hitam. Namun, saya tidak ingin mundur dari level yang pernah saya capai. Saya sudah bermain selama 18 tahun."

 

Hatırlatma... Bilemiyorum; belkide bazıları "siyahi" olduğum için saygı duymuyorlardır. Ama ben bu oyuna gelerek bulunduğum seviyeden inmeyeceğim. Futbolda 18. Yılımı doldurdum. Bu 18 yıl boyuncada işimi herzaman sonsuz şevk ve yürekle yaptım. Kazandığım bütün bu kupalar, ödüller, başarılar bundandır. Kazanmayada devam edeceğim. Gerek Antalyaspor gerekse Antalyaspor'un menfaatleri için, asla kavga etmeyeceğim. Çünkü benim için önemli olan tek şey; formasını taşıdığım Antalyaspor. Burdan kavga etmekten korktuğum algısı oluşmasın. "Bazıları", "bazılarını" adımı kirletmek adına yazılar yazmak için satın almış olsalarda... Saygı! Birbirimize saygı duymalıyız. Saygı göstermeyen, saygı göremez...Adrenaline

A photo posted by Samuel Eto'o (@setoo9) on

Eto'o tidak spesifik kepada siapa kritiknya ditujukan.

Namun, pada postingan selanjutnya, Eto'o menegaskan bahwa pesan tersebut tidak ditujukan langsung kepada Chairman Antalyaspor, Ali Safak Ozturk.

Terlepas dari itu, Antalyaspor langsung beraksi. Lewat situs resminya, Antalyaspor berencana melakukan pertemuan dengan Eto'o. Dalam prosesnya, dia untuk sementara dibekukan dari skuad.

[video]https://video.kompas.com/e/5134540747001_v1_pjuara[/video]