Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zidane Berpeluang Lewati 2 Rekor Guardiola

By Verdi Hendrawan - Senin, 19 September 2016 | 04:34 WIB
Ekspresi pelatih Real Madrid, Zinedinen Zidane, saat memberikan arahan kepada para pemainnya dalam pertandingan La Liga 2016-2017 menghadapi Espanyol di Stadion RCDE, Barcelona, Spanyol, pada Minggu (18/9/2016). (DAVID RAMOS/GETTY IMAGES)

Real Madrid sukses menaklukkan Espanyol di Stadion RCDE, Minggu (18/9/2016), dengan skor 2-0 dalam lanjutan La Liga 2016-2017. Kemenangan ini membuat pelatih Zinedine Zidane sukses menyamai rekor mantan pelatih FC Barcelona, Josep Guardiola.

Real Madrid berhasil menang berkat sepasang gol yang dicetak James Rodriguez dan Karim Benzema masing-masing pada menit ke-45'+2 dan 72'.

Hasil ini memperpanjang rekor kemenangan beruntun Real Madrid di La Liga menjadi 16 kali. Jumlah terakhir kali berhasil dilakuan oleh Guardiola semasa menjabat sebagai pelatih Barcelona.

Baca Juga:

Guardiola berhasil melakukannya pada musim 2010-2011. Sejak 17 Oktober 2010 atau pekan ke-7 pada musim tersebut menghadapi Valencia, Barcelona sukses meraih kemenangan beruntun hingga 6 Februari 2011 atau pekan ke-22 menghadapi Atletico Madrid.

Setelah menghadapi lawan-lawan berat, Barcelona justru gagal memperpanjang rekor tersebut di tangan Sporting Gijon setelah hanya mampu meraih hasil imbang 1-1.

Sedangkan Zidane berhasil mencetak 16 kemenangan berturut-turut ini sejak 3 Maret 2016 atau pekan ke-27 musim 2015-2016 menghadapi Levante.

Selain Guardiola dan Zidane, tidak ada lagi pelatih di sepanjang sejarah La Liga yang berhasil meraih jumlah kemenangan beruntun sebanyak itu.

Zidane pun berpeluang untuk memperpanjang rekor ini pada pertandingan La Liga berikutnya kontra Villarreal di Stantiago Bernabeu, Rabu (21/9/2016) atau Kamis dini hari WIB.

Sambil menyelam minum air, Zidane pun berpeluang untuk mematahkan rekor 12 kemenangan tandang terpanjang berturut-turut milik Guardiola. Kini, Zidane baru mengemas sembilan kemenangan.

[video]https://video.kompas.com/e/5130559424001_v1_pjuara[/video]