Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mourinho: Man United Tak Ingin di Liga Europa

By Ferril Dennys Sitorus - Kamis, 15 September 2016 | 06:47 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mendampingi anak asuhnya dalam pertandingan Premier League melawan Hull City di KCOM Stadium, Hull, Inggris, 27 Agustus 2016. (LINDSEY PARNABY/AFP)

Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengakui bahwa dirinya lebih memilih tidak terlibat untuk berkompetisi di Liga Europa.

Bahkan, Mourinho sedikit khawatir jika Liga Europa bisa mengganggu misi Setan Merah  menjuarai Premier League.

Pernyataan Mourinho tersebut disampaikan laga penyisihan Grup A Liga Europa melawan Feyenoord Rotterdam di Stadion De Kuip, Rotterdam, Belanda, Kamis (15/9/2016) WIB.

Man United harus bermain di Liga Europa setelah gagal finis di posisi empat besar klasemen akhir Premier League musim 2015-2016.

Mourinho pun sebetulnya tak asing dengan Liga Europa. Manajer asal Portugal tersebut pernah menjuarai UEFA Cup (sebelum berganti nama menjadi Liga Europa) bersama FC Porto pada 2003.

"Liga Europa bukanlah sebuah kompetisi yang diinginkan Man United. Ini bukan juga sebuah kompetisi yang diinginkan pemain tetapi di sinilah kami berada dan ini realitasnya," kata Mourinho.

"Kami harus menghormati kompetisi ini. Kami ingin tampil baik dan dari pandangan klub, kami tidak ingin tersingkir pada babak penyisihan grup," sambungnya.

Baca Juga:

Mourinho pun menilai Liga Europa bisa memengaruhi peluang pasukannya menjuarai Premier League. Penilaian tersebut dilatarbelakangi jadwal padat yang akan dilakoni Wayne Rooney dan kawan-kawan pada pekan ketiga bulan Oktober 2016.

Setelah melawan Liverpool, Senin (17/10/2016), Man United kemudian akan melawan Fenerbahce di Liga Europa pada Kamis (20/10/2016), dan Chelsea pada Minggu (23/10/2016).