Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib datang ke Palembang dengan mengantungi kekuatan Sriwijaya FC, lawan mereka di laga lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 pada Sabtu (10/9/2016). Mereka telah menyiapkan penangkal untuk mengatasi ancaman tuan rumah.
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, menilai tuan rumah memiliki para penyerang yang mengandalkan kecepatan.
Produktivitas gol Sriwijaya yang tinggi (30 gol, terbanyak dari semua kontestan TSC lain) tak lepas dari kecepatan yang dimiliki para pemainnya seperti Alberto Goncalves, Anis Nabar, dan Ikhsan Maulana.
Baca Juga:
"Pemain depan mereka produktif dan tipe pelari semua. Beto meskipun sudah berumur tapi cukup cepat. Begitu pula beberapa pemain lainnya," kata Djadjang sebelum tim berangkat ke Palembang.
Ia mengaku bakal menerapkan strategi berbeda untuk meredam kecepatan para pelari Laskar Wong Kito tersebut.
"Yang jelas kami harus siap mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi di lapangan," tambahnya.
[video]https://video.kompas.com/e/5116577757001_v1_pjuara[/video]