Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
3 dari Indonesia pada laga Selasa (6/9/2016) malam. Profil pelatih berusia 45 tahun itu di situs Wikipedia dibajak dan foto dirinya diganti dengan monyet.
Pada Rabu (7/9/2016) pagi, nama dan foto pada profil Ong Kim Swee yang tertera di situs info personal tokoh berbagai bidang itu sudah berganti. Wikipedia sepertinya dibajak oleh oknum yang tak menyukai Kim Swee.
Selain foto pada profil itu diganti gambar monyet, nama Kim Swee juga diubah dengan kata-kata makian kasar. Bahkan, foto lain di profil itu ada gambar tak senonoh yang tak layak dikonsumsi umum atau anak-anak di bawah umur.
Baca Juga:
Selepas laga Malaysia dikalahkan Indonesia, Ong Kim Swee memang sempat meninggi menjawab pertanyaan wartawan. Salah satunya soal permainan keras anak asuhnya pada laga di Stadion Manahan, Solo itu.
”Pada pertandingan ini, kedua tim sama-sama bermain secara normal. Jadi, jangan ada provokasi yang berlebihan selepas pertandingan,” kata Kim Swee.
Eks pelatih Malaysia U-23 ini juga menjawab soal ancaman pemecatan terhadapnya. Menurut Kim Swee, dia menyerahkan semua kepada Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM).
”Saya berpegang pada kontrak kerja saja. Tetapi kalau FAM menghendaki lain, saya serahkan kepada mereka,” ucapnya.