Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harry Kane Kapok Mengambil Sepak Pojok bagi Timnas Inggris

By Ade Jayadireja - Selasa, 6 September 2016 | 22:02 WIB
Harry Kane, dalam pertandingan persahabatan antara Inggris dan Portugal di stadion Wembley, 02 Juni 2016. (SHAUN BOTTERILL/GETTY IMAGES)

Kejadian tak lazim yang melibatkan striker timnas Inggris, Harry Kane, menjadi bahan cemoohan di kalangan rekan-rekan setimnya.

Kane menjadi eksekutor tendangan sudut dalam beberapa pertandingan Piala Eropa 2016. Hal tersebut lantas memicu tanda tanya dan kebingungan dari sejumlah pihak.

Tugas pengambil corner kick biasanya diemban oleh Wayne Rooney. Kane, yang notabene adalah ujung tombak, seharusnya menyambut bola di depan gawang.

Diakui Kane, kejadian di pesta sepak bola Eropa menjadi sesuatu yang unik dan tak pernah habis dibahas oleh para pemain The Three Lions.

"Sekarang, muncul tawaan dan bercandaan," tutur Kane dikutip Daily Mail.

Baca juga:

"Kami tertawa dan bercanda dengan manajer. Namun, itulah yang terjadi," kata bintang Tottenham Hotpsur itu.

Lebih lanjut, Kane menyatakan tak mau mengulangi hal sama dalam pertandingan-pertandingan selanjutnya.

"Tentu saja saya tidak mau mengambil tendangan sudut lagi," ucap Kane.

Dari 24 kontestan Piala Eropa di Prancis, 22 di antaranya menugaskan gelandang untuk mengambil tendangan penjuru. Hanya ada dua negara yang berbeda.

Selain Inggris, Kroasia mempercayakan Darijo Srna (bek) untuk mengambil sepak pojok.