Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
CILACAP, JUARA.net – Laga bergengsi antara dua tim papan atas Grup 3 Indonesia Soccer Championship (ISC) B di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Sabtu (3/9/2016) sore, Sayang, tuan rumah PSCS Cilacap hanya bermain imbang dengan PSGC Ciamis.
Skor akhir laga 1-1 merupakan hasil pertemuan PSCS Cilacap dengan PSGC Ciamis. Hasil ini memantapkan posisi PSGC sebagai pimpinan klasemen sekaligus juara Grup 3 ISC B 2016.
”Saya puas dengan permainan pemain muda PSGC."
Pelatih PSGC, Heri Rafni Kotari
Kedua tim sama-sama memiliki poin 23. Tetapi, produktivitas dan agregat gol PSGC lebih bagus ketimbang PSCS.
Sebenarnya partai ini tak menentukan lagi bagi keduanya. Karena, PSGC dan PSCS telah lolos ke babak 16 besar ISC B.
Namun atas nama gengsi dan harga diri, pemain kedua kubu tampil sangat ngotot. Mereka punya target sama ingin jadi kampiun pool ini.
”Grafik permainan anak-anak menurun sejak kalah di kandang Persibas Banyumas. Sore ini, kami ingin menjaga rekor tak terkalahkan di kandang. Hasil seri ini sudah merusak catatan kami di fase penyisihan,” kata Ketua Umum PSCS, Farid Ma'ruf.
Baca juga:
Tampil di hadapan ribuan pendukungnya, Jimi Suparno dkk justru sering ditekan tim tamu yang ditangani pelatih Heri Rafni Kotari. Babak pertama kedua tim bermain tanpa gol.
Selepas jeda, PSGC mencuri gol lebih dulu peda menit ke-63 lewat aksi Rosian Indira Saputra. Tuan rumah menyamakan kedudukan saat laga memasuki menit ke-86 dari eksekusi penalti Ugiek Sugianto.
”Saya puas dengan permainan pemain muda PSGC. Kami sudah lolos ke 16 besar, makanya yang dimainkan anak-anak lokal supaya mereka tambah jam terbangnya,” kata Heri Rafni Kotari.
”Saya juga senang PSGC jadi juara grup ini,” tandasnya.
[video]https://video.kompas.com/e/5105404319001_v1_pjuara[/video]