Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arsenal resmi melepas Jack Wilshere dengan status pinjaman ke AFC Bournemouth, Rabu (31/8/2016).
Wilshere akan berseragam The Cherries, julukan Bournemouth, untuk satu tahun ke depan. Tidak disebut apakah tim asuhan Eddie Howe memiliki opsi pembelian permanen atau tidak.
Masa pinjaman bersama Bournemouth memang menjadi opsi logis untuk Wilshere. Gelandang berusia 24 tahun itu membutuhkan tempat membuktikan diri setelah sempat absen 247 hari karena cedera.
Arsenal dianggap tidak bisa menyediakan hal itu dengan ketatnya persaingan di lini tengah. Masih ada Granit Xhaka, Mohamed Elneny, Franceis Coquelin, Aaron Ramsey, dan Santi Cazorla.
Sebaliknya, di Bournemouth, Wishere justru dianggap sebagai sosok penting. Status itu tercermin dari penuturan Chief Executife Neill Blake.
"Wilshere merupakan rekrutan fantastis bagi kami. Suporter akan bersikap antusias melihat dia dengan seragam Bournemouth," kata Blake.
"Ada pengalaman internasional dalam diri Wilshere. Jadi, kami senang menyambut pemain sekaliber dia," ucap sang patron.
1 – Jack Wilshere could become the first player to make a PL appearance for both Arsenal and Bournemouth. Blossom. pic.twitter.com/9tb0qIzO1t
— OptaJoe (@OptaJoe) August 31, 2016
Bournemouth bukanlah satu-satunya peminat Wilshere pada hari penutupan bursa transfer. Ada pula AS Roma yang juga tertarik meminjam sang pemain.
Hanya, Wilshere diyakini memprioritaskan tim Premier League karena ingin dipantau secara reguler oleh pelatih tim nasional Inggris, Sam Allardyce.
[video]https://video.kompas.com/e/5105285268001_v1_pjuara[/video]