Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Laga ke-350 Lionel Messi di La Liga berakhir dengan kemenangan 1-0 FC Barcelona atas Athletic Bilbao, Minggu (28/8/2016). Menyaksikan kekalahan Athletic, publik Stadion San Mames pun terdiam.
Gol Blaugrana, julukan FC Barcelona, dicetak oleh Ivan Rakitic (menit ke-21).
350 - Lionel Messi está disputando su partido nº 350 con el @FCBarcelona_es en la Liga (314 goles). Logro. pic.twitter.com/rWCZNM8LiU
— OptaJose (@OptaJose) August 28, 2016
Berdasarkan catatan Whoscored, Barcelona, memang tampil lebih mendominasi. Mereka memimpin penguasaan bola hingga 62,8 persen. Dari segi peluang, Blaugrana memiliki 12 dan Athletic mempunyai sembilan kesempatan.
Tuan rumah mendapatkan peluang emas pada menit ke-12 setelah kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stagen, melakukan kesalahan dengan mengoper bola ke Benat Extebarria.
Benat, yang langsung berhadapan satu lawan satu dengan Ter Stegen melepaskan tendangan keras. Akan tetapi, si kulit bulat masih mengenai dagu Ter Stegen.
Serangan Barcelona berbuah gol pada menit ke-21. Rakitic mampu mengoversi umpan silang Arda Turan dengan sundulan terukur. Blaugrana memimpin 1-0.
6 - No other La Liga player has been involved in more goals than Arda Turan this season (3 goals, 3 assists; all comps). Phoenix.
— OptaJose (@OptaJose) August 28, 2016
Menjelang turun minum, Lionel Messi mengirimkan operan matang ke Turan. Akan tetapi, tendangan Turan masih melenceng tipis di sisi kanan gawang Gorka Iraizoz.
Hingga babak pertama selesai, skor 1-0 untuk Barcelona tetap tidak berubah.
Video: Goal Rakitic (0-1) #fcblive [via @vldeoalbarca] pic.twitter.com/8KkbXyxjDC
— Barcastuff (@barcastuff_real) August 28, 2016
Memasuki babak kedua, Messi mengawali ancaman ke gawang Athletic ketika sepakan kaki kirinya pada menit ke-54 masih melebar dari jala Iraizoz.
Pada menit ke-65, Raul Garcia menghujamkan tembakan dari luar kotak 12 pas. Namun, masih meleset dari gawang Barcelona.
Baca Juga:
Luis Suarez mendapatkan kesempatan terbaik pada pengujung laga. Akan tetapi, sepakan dia ke gawang kosong masih mampu dihalau bek Athletic, Eneko Boveda.
Skor 1-0 untuk Barcelona bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Hasil ini menempatkan Blaugrana di posisi ke-2 klasemen dengan koleksi enam poin. Mereka hanya kalah selisih gol dengan sang pemuncak, Las Palmas. Sementara itu, Athletic bertengger di pos ke-18.
Selanjutnya, Barcelona akan menjamu Deportivo Alaves, Sabtu (10/9/2016), sementara Athletic bertandang ke markas Deportivo La Coruna, Minggu (11/9/2016).
Athletic Bilbao 0-1 FC Barcelona (Ivan Rakitic 21')
Susunan Pemain
Athletic Bilbao (4-2-3-1): 1-Gorka Iraizoz; 24-Mikel Balenziaga, 2-Eneko Boveda, 4-Aymeric Laporte, 18-De Marcos; 14-Markel Susaeta (10-Iker Muniain 76'), 7-Benat Extebarria, 8-Ander Iturraspe (12-Mikel Vesga 62'), 5-Javier Eraso (22-Raul Garcia 62'), 11-Inaki Williams; 20-Aritz Aduriz
Pelatih: Ernesto Valverde
FC Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba, 23-Samuel Umtiti (14-Javier Mascherano 71'), 20-Sergi Roberto; 4-Ivan Rakitic, 5-Sergio Busquets, 6-Denis Suarez (21-Andre Gomes 71'); 7-Arda Turan (12-Rafinha 84'), 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez
Pelatih: Luis Enrique
Wasit: Antonio Mateu