Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain sekaligus asisten pelatih Persiba Balikpapan, Bima Sakti, menyambut baik kedatangan eks pemain seleksi Persib Bandung, Maycon Calijuri. Legenda tim nasional (timnas) Indonesia itu juga memastikan Maycon akan menjadi rekan duet Shohei Matsunaga untuk mengarungi putaran kedua Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016.
Maycon Calijuri resmi bersegeram Persiba pada Selasa (23/8/2016). Terakhir, pemain berusia 30 tahun itu membela klub Divisi Satu Liga Thailand, Lampang FC.
Diketahui, Maycon diproyeksi menggantikan peran Vinicius Reis yang dicoret menjelang TSC putaran pertama berakhir.
"Ya, sepertinya Maycon mempunyai teknik bermain yang bagus. Semoga saja bisa cepat beradaptasi dengan rekan-rekan setim," ucap Bima Sakti kepada JUARA melalui pesan singkat, Jumat (26/8/2016).
"Untuk putaran kedua TSC, kami akan menduetkan Maycon dengan Shohei Matsunaga di lini depan," katanya.
Maklum, selama putaran pertama TSC, tugas mencetak gol seakan dibebankan kepada Shohei. Buktinya, hampir setengah dari jumlah 20 gol Persiba dicetak oleh penyerang asal Jepang itu.
Selain Maycon, Persiba juga dipastikan resmi merekrut gelandang timnas U-19, Hanif Abdurrauf Sjahbandi. Sebelumnya, pemain asal Munial Sport Group (MSG) itu pernah menjalani trial di tim U-23 klub J1 League, FC Tokyo.