Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Pelatih Persib Jadi Kandidat Terkuat Pelatih Selangor FA

By Verdi Hendrawan - Kamis, 25 Agustus 2016 | 04:15 WIB
Pelatih Persib, Dejan Antonic saat memimpin timnya kala melawan Sriwijaya FC. Dejan belum tahu siapa pemain anyar Persib. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

Mantan pelatih Persib Bandung, Dejan Antonic, kini menjadi incaran utama klub Liga Super Malaysia, Selangor FA. Klub mengaku sudah berkomunikasi dengan dia.

Dejan menjadi calon terbaru bagi Selangor FA untuk mengisi kekosongan pos pelatih pada musim depan. Pengalaman luas juru taktik berusia 47 tahun itu di Hong Kong dan Indonesia menjadi alasan utama bagi manajemen klub.

Menurut sumber yang dimiliki portal berita Malaysia, Berita Harian, Manajemen Selangor FA (FAS) telah mengumpulkan informasi mengenai Dejan dan beberapa calon pelatih lain yang akan dijadikan bahan rapat dewan direksi pada pekan depan.

Baca Juga:

"Kami mengaku sangat berminat untuk mendapatkan jasa Antonic dan telah berkomunikasi secara lisan bersama agennya, baru-baru ini. Pengalaman Antonic menangani klub di Hong Kong dan Indonesia menjadi nilai plus kerana lebih memahami budaya sepak bola di sini," ucap sumber dikutip dari Bharian.com.

"Namun, setidaknya ada delapan calon lain yang akan menjadi bahan pertimbangan klub dan segala keputusan mengenai siapa pelatih baru Selangor akan diputuskan usai rapat tersebut," tuturnya.

Dejan memiliki tiga pesaing berat untuk bisa terpilih menjadi pelatih baru Selangor. Mereka adalah mantan staf pelatih Atletico Madrid, Ramon Marcote; mantan pelatih Bengaluru FC, Ashley Westwood; serta mantan pelatih yang berhasil membawa Selangor menjadi juara Piala Malaysia 2015, Mehmet Durakovic.

Pada sepanjang karier kepelatihannya, Dejan yang memiliki lisensi Pro UEFA mengawali karier di Liga Hong Kong bersama Kitchee sejak 2005. Hanya butuh dua musim, pelatih asal Serbia itu berhasil dipercaya menangani tim nasional Hong Kong pada 2007 hingga 2009.

Setelah menangani beberapa klub Hong Kong lainnya, yaitu TSW Pegasus, Shatin, Tai Chung, dan Tuen Mun, Dejan memutuskan berkiprah di Indonesia dengan menangani Arema Indonesia pada 2012, Pro Duta (2013), Pelita Bandung Raya (2013), dan Persib (2016).

[video]https://video.kompas.com/e/5096793220001_v1_pjuara[/video]