Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil La Liga, Kekalahan Bersejarah Valencia

By Beri Bagja - Selasa, 23 Agustus 2016 | 08:18 WIB
Ekspresi kekesalan striker Valencia, Santi Mina, setelah gagal mencetak gol ke gawang Getafe dalam partai La Liga, 24 April 2016. (DENIS DOYLE/GETTY IMAGES)

 Dua kejutan terhampar dalam laga pekan perdana La Liga musim ini yang berlangsung pada Senin (22/8/2016). Valencia CF dan Celta Vigo menelan kekalahan di kandang masing-masing.

Valencia takluk dengan skor 2-4 di tangan tamunya, Las Palmas. Hasil ini menelurkan catatan bersejarah yang negatif bagi Valencia.

Klub beralias El Che (Si Kelelawar) untuk pertama kalinya menderita 4 gol dalam partai pembuka La Liga yang berlangsung di kandang mereka. 

Baca Juga:

Sebenarnya, tim racikan Pako Ayestaran unggul lebih dulu melalui gol tandukan sayap ofensif, Santiago Mina (menit ke-6).

Namun, Las Palmas langsung membalas dengan tiga gol hanya dalam kurun 15 menit.

Keunggulan itu lahir lewat sundulan Marko Livaja (16'), eksekusi penalti Jonathan Viera (24'), serta aksi pemain debutan, Kevin-Prince Boateng (31').

Menjelang akhir laga, Livaja menambah derita Valencia dengan gol keduanya (88'). Las Palmas menutup duel di Mestalla dengan kemenangan 4-2.

Khusus buat Boateng, torehannya di Mestalla membuat dia menjadi satu-satunya pemain aktif di kompetisi Eropa saat ini yang sukses mencetak gol pada empat liga top Benua Biru.

Eks pemain AC Milan berusia 29 tahun itu melakukannya untuk Portsmouth (Liga Inggris), AC Milan (Italia), Schalke (Jerman), dan kini Las Palmas (Spanyol).

Pada duel lain, Celta Vigo menyerah dari tim promosi, Leganes, dengan skor tipis 0-1.

Klub peringkat ke-6 La Liga musim lalu itu kecolongan gol Victor Diaz pada seperempat jam terakhir.

Hasil Divisi Primera La Liga, Minggu-Senin (21-22/8/2016)

  • Sporting Gijon 2-1 Athletic Bilbao (Duje Cop 51', Victor Romero Rodriguez 54' ; Borja Viguera 86')
  • Real Sociedad 0-3 Real Madrid (Gareth Bale 2', 90', Marco Asensio 40')
  • Atletico Madrid 1-1 Alaves (Kevin Gameiro 90'+2-pen ; Manu Garcia 90'+4)
  • Celta de Vigo 0-1 Leganes (Victor Diaz 75')
  • Valencia 2-4 Las Palmas (Santi Mina 6', 34'; Marko Livaja 16', 88', Jonathan Viera 24'-pen., Kevin-Prince Boateng 31')

[video]https://video.kompas.com/e/5093885856001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P