Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fu Haifeng/Zhang Nan Pupus Ambisi Malaysia Raih Emas Pertama

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 20 Agustus 2016 | 00:44 WIB
Pasangan ganda putra China, Fu Haifeng/Zhang Nan, berfoto dengan medali emas Olimpiade Rio 2016 yang mereka menangi setelah mengalahkan Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia), 16-21, 21-11, 23-21, di Riocentro Pavilion 4, Rio de Janeiro, Brasil, Jumat (19/8/2016). (GOH CHAI HIN/AFP PHOTO)

Pasangan ganda putra China, Fu Haifeng/Zhang Nan, memupus ambisi Malaysia untuk memenangi medali emas pertama Olimpiade Rio 2016. Fu/Zhang tampil sebagai juara setelah mengalahkan Goh V Shem/Tan Wee Kiong, lewat rubber game, 16-21, 21-11, 23-21, Jumat (19/8/2016).

Fu/Zhang menyumbang medali emas pertama bagi China dari cabang bulu tangkis. Tim Negeri Tirai Bambu masih berpeluang menambah medali emas lewat pemain tunggal putra, Chen Long, yang akan bertanding pada babak final melawan Lee Chong Wei (Malaysia).

Fu/Zhang tertinggal satu gim terlebih dahulu. Mereka gagal meredam agresivitas permainan Goh/Tan pada gim pertama.

Pasangan yang menjadi unggulan keempat ini baru menunjukkan kelas pada gim kedua. Fu/Zhang berturut-turut unggul 6-1 dan 9-3 sebelum menutup interval gim dalam kedudukan 11-4.

Laju Fu/Zhang semakin tak terbendung pada paruh kedua. Mereka terus mendulang poin.

Di sisi lain, Goh/Tan justru kerap membuat kesalahan sendiri. Sebuah error yang mereka buat dalam kedudukan game point 20-11 untuk Fu/Zhang memastikan pertandingan berlanjut ke gim ketiga.

Pertandingan berjalan sangat sengit pada gim ketiga. Fu/Zhang dan Goh/Tan terus terlibat aksi saling kejar poin.

Fu/Zhang akhirnya berhasil keluar dari tekanan Goh/Tan setelah memenangi dua poin beruntun untuk mencapai interval dalam kedudukan 11-6.

Goh/Tan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 12-12, tetapi tiga poin beruntun yang dimenangi Fu/Zhang membawa mereka kembali memimpin perolehan skor.

Goh/Tan yang belum mau menyerah terus berupaya mengejar defisit skor. Mereka bahkan sempat membuka asa memenangi medali emas setelah mencapai match point 20-19.