Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brasil Tumbang, Swedia Tantang Jerman di Final

By Verdi Hendrawan - Rabu, 17 Agustus 2016 | 04:55 WIB
Selebrasi gelandang tim nasional Swedia, Lisa Dahlkvist (7), bersama rekan-rekannya usai memastikan diri lolos ke partai final Olimpade 2016 cabang sepak bola putri dari adangan Brasil melalui drama adu penalti Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Brasil, pada 16 Agustus 2016. (BUDA MENDES/GETTY IMAGES)

Brasil gagal memenuhi impian mereka untuk meraih medali emas pada cabang sepak bola putri pada Olimpiade 2016. Mereka takluk dari Swedia melalui drama adu penalti. Kekalahan ini membuat Marta da Silva dkk gagal bersua Jerman di partai puncak.

Brasil harus mengakui keunggulan Swedia dengan skor 3-4 pada drama adu penalti tersebut. Kedua tim gagal mencetak gol pada pertandingan normal semifinal yang digelar di Stadio Maracana, Selasa (16/8/2016).

Catatan itu yang membuat skor imbang 0-0 bertahan selama 120 menit.

Dua eksekutor Brasil, Cristiane Rozeira de Souza Silva dan Andressa Cavalari, gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Sedangkan dari pihak Swedia, hanya Kosovore Asllani yang gagal menjalankan tugas sebagai eksekutor.

Baca Juga:

Swedia berhasil memastikan diri melangkah ke partai final berkat eksekutor ke-5 mereka, Lisa Dahlkvist, yang berhasil menjalankan tugas dengan baik.

Gelandang tim putri Paris Saint-Germain berusia 29 tahun itu juga lah yang sebelumnya sukses memastikan Swedia lolos ke semifinal dari adangan Amerika Serikat (AS) yang juga diselesaikan melalui drama adu penalti.

Pada partai final, Swedia ditantang oleh Jerman yang berhasil lolos ke partai puncak usai mengalahkan Kanada dengan skor 2-0. Dua gol Jerman didapat melalui eksekusi penalti Melanie Behringer pada menit ke-21 dan sepakan Sara Dabritz (59').

Bagi Swedia dan Jerman, keberhasilan mereka lolos ke final ini adalah kali pertama pada sepanjang keikutsertaan mereka di Olimpiade. Pertandingan ini akan diselenggarakan di Stadion Maracana pada Jumat (19/8/2016) atau Sabtu dini hari WIB.

[video]https://video.kompas.com/e/5085078896001_v1_pjuara[/video]