Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sambut HUT RI Ke-71, Timnas Gelar Doa Bersama

By Segaf Abdullah - Rabu, 17 Agustus 2016 | 09:05 WIB
Asisten pelatih timnas Indonesia, Wolfgang Pikal saat seleksi pemain skuat Garuda di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (9/8/2016) pagi. (FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.net)

Asisten pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Wolfgang Pikal, rupanya sudah menyiapkan agenda khusus bagi timnya dalam menyambut hari kemerdekaan Indonesia yang ke-71 pada Rabu (17/8/2016).

Diketahui, seleksi timnas tahap kedua dilangsungkan pada 16 dan 17 Agustus 2016. Artinya, hari penutupan seleksi bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-71.

"Kami akan mengadakan doa bersama. Hal itu merupakan salah satu wujud hormat kami untuk memeringati hari kemerdekaan Indonesia," ucap Wolfgang Pikal kepada JUARA di Stadion Pakansari, Cibinong, Selasa (16/8/2016) sore.

"Ya, saya harus izin untuk tidak ikut upacara (dengan kesatuan Polisi) di Istana Negara karena tengah mengikuti seleksi timnas."

Pemain BSU, Indra Kahfi Ardhiyasa

Rencananya, para pemain yang tengah menjalani seleksi tahap kedua, juga akan mengikuti sesi hormat kepada bendera Merah Putih sebagai pengganti upacara.

Hal itu diungkapkan salah satu pemain yang juga berstatus sebagai polisi yakni bek Bhayangkara Surabaya United (BSU), Indra Kahfi Ardhiyasa.

"Ya, saya harus izin untuk tidak ikut upacara (dengan kesatuan Polisi) di Istana Negara karena tengah mengikuti seleksi timnas. Sebagai gantinya, kami ingin melakukan penghormatan kepada bendera Merah Putih," kata Indra.

Di pelataran Hotel Lorin, Cibinong alias tempat timnas seleksi menginap, memang sudah gagah berkibar bendera Merah Putih. Kemungkinan, di situ-lah Hansamu Yama dkk akan mengaplikasikan jiwa nasionalismenya tersebut.

[video]https://video.kompas.com/e/5085078906001_v1_pjuara[/video]