Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri ke Kupang, Seusai Bali United Kalah di Makassar

By Yan Daulaka - Selasa, 16 Agustus 2016 | 10:05 WIB
Pelatih Indra Sjafri dihadapan para pemain peserta seleksi Bali United U-17 di Stadion Oepoi, Kupang, NTT, Senin (15/8/2016). (YAN DAULAKA/JUARA.net)

Setelah melakoni pertandingan pekan ke-15 kontra PSM Makassar pada Minggu (14/8/2016), pelatih Bali United, Indra Sjafri tak kembali ke Pulau Dewata. Dia memilih menuju Kupang, Ibu Kota Nusa Tenggara Timur (NTT). 

Indra Sjafri bersama kedua asistennya, pelatih fisik, Nur Saelan, dan pelatih kiper, Jarot Supriadi, langsung bertolak menuju Kupang dengan agenda seleksi untuk Bali United U-17.

"Kegiatan seleksi ini jadi bukti bila Bali United selalu konsisten dengan pembinaan usia muda."

Pelatih Bali United, Indra Sjafri

Agenda untuk Bali United U-17 merupakan seleksi lanjutan setelah sebelumnya pada Juni 2016, hal serupa diadakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Indra mengatakan dilanjutkannya seleksi pemain Bali United U-17 merupakan salah satu komitmen klub ini terhadap pembinaan usia muda.

"Kegiatan seleksi ini jadi bukti bila Bali United selalu konsisten dengan pembinaan usia muda. Kami juga memilih Kupang karena potensi sepak bolanya sangat luar biasa bila mendapat perhatian lebih," kata Indra kepada JUARA.

"Mudah-mudahan, kami dapat hasil baik dari seleksi di Kupang. Kelak, hasil seleksi itu bisa menghasilkan pemain-pemain yang berkualitas untuk Bali United dan sepak bola Indonesia secara umum," lanjutnya.

Baca juga:

Seleksi pemain Bali United U-17 di Kota Kupang berlangsung selama sehari pada Senin (15/8/2016). Seleksi bertempat di Stadion Oepoi, Kota Kupang. Seleksi tersebut diikuti sebanyak 60 pemain dari 23 Kabupatèn/kota di Provinsi NTT.

Selain mengadakan seleksi untuk Bali United U-17, tim pelatih ini juga meninjau lapangan yang dipersiapkan untuk akademi Bali United di Kota Kupang. Peninjuan itu dilakukan bersama pemilik lahan lapangan, David Fulbertus.

[video]https://video.kompas.com/e/5083699202001_v1_pjuara[/video]