Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, lolos ke babak perempat final setelah memenangi laga kedua penyisihan grup C Olimpiade Rio, Jumat (12/8/2016) siang waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.
Nitya/Greysia melaju setelah mengalahkan wakil Britania Raya, Heather Olver/Lauren Smith, 21-10, 21-13, di lapangan 1 Riocentro-Pavilion 4.
Nitya/Greysia membuka gim pertama dengan sangat baik. Mereka mampu mengendalikan permainan dan unggul jauh hingga 11-4 pada fase interval.
Keunggulan ini dijaga Nitya/Greysia pada paruh berikutnya. Nitya/Greysia yang bermain lebih taktis terus memimpin perolehan skor mulai dari 14-7 hingga 20-10.
Unggulan ketiga ini akhirnya memenangi gim pembuka setelah dropshot yang dilepas Nitya gagal dijangkau Olver/Smith.
Tertinggal satu gim memaksa Olver/Smith bermain lebih terbuka pada gim kedua. Strategi pelatih yang menginstruksikan mereka untuk memainkan reli-reli panjang sempat membuahkan hasil.
Olver/Smith unggul 5-2 dan mampun mencapai fase interval dalam kedudukan 11-9.
Akan tetapi keunggulan mereka hanya berjalan sebentar. Nitya/Greysia yang lebih berpengalaman mampu mengubah keadaan di lapangan.
Beberapa kali pasangan berperingkat keempat dunia itu berhasil meraih poin beruntun.
Nitya/Greysia memastikan kemenangan setelah sebuah smes keras Greysia gagal dikembalikan Olver/Smith.
Nitya/Greysia akan kembali menjalani pertandingan babak penyisihan grup C pada Sabtu (13/8/2016) pagi waktu setempat atau malam WIB.
Mereka dijadwalkan bertanding melawan wakil Malaysia, Vivian Kah Mun Hoo/Khe Wei Woon, untuk menentukan juara grup.