Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Putaran pertama TSC 2016 hanya menyisakan empat pertandingan lagi. Namun, pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija tidak ingin terburu-buru soal penambahan pemain.
Pelatih asal Bosnia ini merasa harus mempertimbangkan banyak hal. Milo, sapaan Milomir Seslija, juga masih optimistis terhadap perkembangan pemain yang terancam absen cukup lama.
"Untuk perekrutan pemain, saya masih menggunakan hati. Saya tidak ingin buru-buru,” ujar pelatih berusia 52 tahun ini.
"Kami masih menunggu keterangan dari dokter soal pemain-pemain yang cedera."
Pelatih Arema, Milomir Seslija
Badai cedera memang masih menghantui Arema. Kembalinya Cristian Gonzales dari cedera patah tulang rusuk, Arema memiliki empat pilar yang masih berjuang untuk memulihkan cedera parah.
Mereka adalah Dendi Santoso, Ahmad Nufiandani, Srdjan Lopicic, dan Hendro Siswanto.
Namun demikian, Milo sepertinya tidak menutup kemungkinan akan adanya perekrutan pemain baru untuk putaran kedua. Hanya saja, dia juga masih menunggu rekomendasi dokter soal kemungkinan tampilnya pemain yang cedera bisa bermain di putaran kedua.
Baca juga:
"Kami masih menunggu keterangan dari dokter soal pemain-pemain yang cedera. Tentunya, kita berharap mereka cepat pulih,” ucap Milo.
Imbas banyaknya pemain yang absen, diakui Milo terlihat pada dua pertandingan terakhir Arema. Hamka Hamzah ditahan tanpa gol oleh tamunya Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada 26 Juli 2016.
Lalu, Arema kalah dari PS TNI di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor pada Senin (1/8/2016). Namun demikian, Milo tidak ingin hal itu membuat Arema merasa lemah.